home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Susul EXO dan TaeTiSeo, GOT7 Juga akan Rilis Album Spesial Musim Dingin!

Selasa, 17 November 2015 14:00 by citra09 | 2385 hits
Susul EXO dan TaeTiSeo, GOT7 Juga akan Rilis Album Spesial Musim Dingin!
Image source: JYP Enterta

DREAMERS.ID - Saat memasuki musim dingin, salah satu hal yang paling ditunggu-tunggu oleh para penggemar K-Pop tentu melihat idola favorit mereka bisa meramaikan panggung musik, lewat penampilan membawakan lagu spesial musim dingin.

Menyusul TaeTiSeo dan EXO, boy group GOT7 pun dikonfirmasi akan merilis album repackaged spesial musim dingin! Hal ini diungkap oleh sang agensi, JYP Entertainment lewat perilisan sebuah teaser para member GOT7 dalam bentuk karakter kartun ‘GOTOON’ pada Selasa (17/11).


Image source: JYP Entertainment

 Berdasarkan pihak JYP Entertainment, GOT7 akan merilis album repackaged spesial musim dingin bertajuk ‘MAD Winter Edition’, dengan lagu utama yang berjudul ‘Confession Song’ pada 23 November mendatang.

Sebelumnya, dua grup ternama, yaitu EXO dan sub unit SNSD, TaeTiSeo juga dikonfirmasi akan merilis album spesial musim dingin. Meski belum diketahui waktu pasti perilisannya, namun pihak SM Entertainment telah mengonfirmasi bahwa TaeTiSeo akan mempromosikan lagu musim dinginnya di bulan Desember.

Baca juga: GOT7 Puncaki Chart iTunes di 27 Negara dengan Album 'WINTER HEPTAGON'

Sementara itu, meski pihak SM belum bisa memastikan apakah EXO akan comeback di musim dingin, namun sang leader, Suho langsung membenarkan kabar tersebut dalam sebuah wawancara bahwa ia dan member EXO lainnya tengah mempersiapkan album musim dingin!

Wah, siapa lagi yang akan meramaikan panggung musim dingin kali ini ya?^^

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Saat 'The Trauma Code: Heroes on Call' dari Netflix terus menikmati popularitas yang luar biasa, detail menarik dari episode terakhirnya telah menarik perhatian pemirsa....
  • HOT !
    Go Kyung Pyo dikabarkan telah menjalin asmara dengan seorang wanita dari kalangan non selebriti selama tiga tahun belakangan ini, menurut laporan outlet media News1....
  • HOT !
    BamBam GOT7 memutuskan untuk berpisah dengan Abyss Company setelah empat tahun. Dia bergabung dengan agensi tersebut pada Maret 2021 dan memulai karir solonya yang gemilang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Rezkyka
Cast : Jung Soo Jung F(x), Xi Luhan (EXO), Kim Myung Soo (Infinite)

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)