home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

H-1 Jelang Digelar, MAMA 2015 Juga Konfirmasi Kehadiran TaeTiSeo dan Red Velvet?

Selasa, 01 Desember 2015 11:28 by citra09 | 2110 hits
H-1 Jelang Digelar, MAMA 2015 Juga Konfirmasi Kehadiran TaeTiSeo dan Red Velvet?
Image source: SM Entertai

DREAMERS.ID - Hanya tinggal menunggu kurang dari sehari lagi, ajang penghargaan bergengsi akhir tahun di Asia bertajuk ‘Mnet Asian Music Awards (MAMA) 2015’ akhirnya siap untuk digelar. Meski sebelumnya telah menutup rangkaian bintang tamu, kini kabarnya ada lagi idola K-Pop yang siap hadir.

Meski terbilang cukup mendadak, namun pada 29 November kemarin, perwakilan MAMA telah mengonfirmasi bahwa dua girl group, yaitu Red Velvet dan sub unit SNSD, TaeTiSeo dikonfirmasi telah menerima undangan untuk hadir di MAMA 2015.

“TaeTiSeo dan Red Velvet telah mengonfirmasi partisipasinya di MAMA 2015, yang akan digelar di Hong Kong, Asiaworld-Expo pada 2 Desember mendatang,” ungkap perwakilan MAMA, dikutip Soompi.

Meski sebelumnya hanya Taeyeon yang dikonfirmasi akan hadir, namun dua member TaeTiSeo lainnya, yaitu Tiffany dan Seohyun pun akhirnya memutuskan untuk turut hadir untuk menyapa fans jelang perilisan album spesial Natal dan musim dinginnya pada 4 Desember mendatang.

Baca juga: Sudah Mulai Persiapan, MAMA 2016 Umumkan akan Kembali Digelar di Hong Kong!

Red Velvet, yang sukses lewat lagu ‘Ice Cream Cake’ dan ‘Dumb Dumb’ tahun ini juga setuju untuk hadir di MAMA 2015. Dengan demikian, TaeTiSeo dan Red Velvet pun akan menambah daftar girl group yang awalnya terbilang sedikit yang akan hadir di MAMA 2015.

Namun sayangnya, kabar menyebutkan bahwa baik TaeTiSeo maupun Red Velvet tak akan tampil di atas panggung, dan hanya akan hadir sebagai tamu.

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Telah dilaporkan bahwa sebuah jarum suntik ditemukan di samping jasad penyanyi Wheesung, yang meninggal dunia di rumahnya pada 10 Maret lalu....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, GOLDMEDALIST, dengan tegas membantah rumor kencan yang menyebutkan aktor ternama tersebut menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)