home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Terlalu Nekat, Para Aktor Ini Tolak Gunakan Stuntman di Film-Filmnya!

Minggu, 02 April 2017 15:40 by reinasoebisono | 12721 hits
Terlalu Nekat, Para Aktor Ini Tolak Gunakan Stuntman di Film-Filmnya!
Image source: Dreamers.id

DREAMERS.ID - Pemeran pengganti atau stuntman menjadi faktor penting dalam proses produksi film. Karena selain menghindari ‘kecelakaan kerja’, tubuh seorang aktor juga tentu sangat berharga untuk kelangsungan karirnya, terlebih, bagi mereka yang langganan main di film action.

Karena bagaimanapun, posisi stuntman atau yang lebih sering disebut stunt double ini dilakukan oleh orang-orang berpengalaman. Tidak hanya berpengalaman dihantam sana-sini, tapi juga harus memiliki ketahanan fisik yang sangat kuat. Tapi apa jadinya jika para aktor berharga itu menolak memakai jasa stuntman?

Merekalah yang disebut aktor-aktor nekat. Tidak sedikit dari mereka yang cedera parah karena pengorbanannya untuk sebuah film yang berbahaya. Dan memang daftar aktor-aktor nekat ini didominasi oleh mereka yang sering bermain di genre film action.

Sebut saja Tom Cruise yang jadi ‘anti stuntman’ di film-film ‘Mission Impossible’. Setelah memanjat sendiri gedung tertinggi di dunia Burj Khalifa di film keempat ‘Mission’, Tom mencoba hal gila lagi dengan bergantung di pesawat tanpa alat pengaman di ‘Mission: Impossible Rogue Nation’!


Image source: Youtube

Lalu ada aktor-aktor super senior di film action, Arnold Schwarzenegger dan Sylvester Stallone. Tubuh kekar mereka ternyata bukan sekedar untuk bergaya di depan kamera tapi mereka melakukan semua adegan berbahaya sendiri! Arnold pernah mengatakan alasannya adalah karena ia ingin tiap adegan terasa benar-benar nyata.

Baca juga: Syuting 'Fast and Furious 9' Makan Korban, Vin Diesel Tahan Tangis hingga Shock

Yang mengejutkan adalah aktor terkenal Harrison Ford yang ternyata sudah berpuluh-puluh tahun ‘malas’ menggunakan stuntman, sejak film-film ‘Indiana Jones’. Bahkan, Ford sempat mengalami patah kaki saat syuting film blockbuster tahun lalu, ‘Star Wars: The Force Awakens sebagai Han Solo.

Tidak hanya laki-laki, tapi bintang film wanita juga ada yang berani tidak menggunakan stuntman, si seksi Angelina Jolie. Di film ‘Mr & Mrs Smith’, ternyata aksi agen rahasia berbahaya dilakukan Jolie sendirian, tidak heran Brad Pitt jatuh hati pada aksinya itu. ^^

Penasaran dengan aksi-aksi gila mereka? Simak adegan-adegan menegangkan tanpa stuntman di video bawah ini.

(rei)

(Rei)

Komentar
  • HOT !
    Isu seputar bayaran para pemain serial Netflix Squid Game ramai dibahas sejak musim pertama, namun belum ada yang terjawab kebenarannya. Termasuk rumor bahwa pemain musim kedua mendapat bayaran mencapai 46,5 miliar rupiah....
  • HOT !
    Go Min Si telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama dalam proyek baru penulis skenario ternama Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran)....
  • HOT !
    When the Stars Gossip merupakan drama Korea pertama yang mengambil latar belakang luar angkasa. Dibutuhkan teknologi yang canggih dan usaha luar biasa untuk dapat menghasilkan adegan yang realistis....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)