home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Demam 'Descendants of the Sun', Yoo Jae Suk Tiru Song Joong Ki di 'Infinity Challenge'

Senin, 14 Maret 2016 21:14 by soli | 5228 hits
Demam 'Descendants of the Sun', Yoo Jae Suk Tiru Song Joong Ki di 'Infinity Challenge'
Image source: dreamers.id

DREAMERS.ID - Dreamers, siapa sih yang tidak terkena demam 'Descendants of the Sun' sekarang ini? Drama hit ini ternyata juga telah menyebarkan virusnya ke para anggota 'Infinity Challenge', khususnya Yoo Jae Suk.

Seperti yang diketahui, skor rating yang diperoleh 'Descendants of the Sun' telah menyapu seluruh tayangan drama di Korea Selatan. Melihat hal ini, Yoo Jae Suk, HaHa, Jung Joon Ha, dan Kwanghee juga coba meningkatkan rating pemirsa dengan mengenakan pakaian militer di episode terbaru 'Infinity Challenge'.

Tapi karena di Korea Selatan saat ini cuacanya masih dingin, mereka akhirnya sadar kalau pakaian mereka tidak cocok untuk cuaca dingin seperti itu. Yoo Jae Suk yang masih tidak ingin menyerah menyemangati teman-temannya dengan nada bicara sebagaimana seorang pasukan militer, "Kau bisa melakukan ini kalo kau yakin kau bisa!"

Melihat Yoo Jae Suk yang tiba-tiba mengubah nada bicaranya, HaHa tergelak tawanya mengingat tak ada satupun dari mereka yang punya pengalaman militer. Tak hanya itu, saking terpikatnya oleh pesona Song Joong Ki, Yoo Jae Suk menyama-nyamakan dirinya dengan sang aktor dengan mengatakan topi mereka sudah sama dengan pemeran Kapten Yoo Si Jin yang dipakai dalam drama.

Baca juga: Spin-off 'Sixth Sense' Bersama Go Kyung Pyo Hingga Mimi Oh My Girl Tayang Februari

Kemudian mereka semua akhirnya juga meniru cara berbicara seorang pasukan militer dan menyanyikan lagu-lagu militer sambil masuk ke dalam bus. Yoo Jae Suk yang masih terbenam dalam karakternya sebagai kapten, terus meniru cara berbicara Song Joong Ki dalam drama, tapi pada akhirnya HaHa kembali menertawakannya.

"Please, jangan meniru-niru Song Joong Ki kalau kau tidak bisa melakukannya!", kata HaHa tak tahan melihat kelakuan Yoo Jae Suk. "Memang begini caranya!," bantah Yoo Jae Suk yang tetap yakin kalau caranya sudah benar.

Saksikan kelucuan mereka di 'Infinity Challenge' setiap Sabtu di MBC. Yuk simak kocaknya Yoo Jae Suk saat tiru Song Joong Ki berikut ini:

(sol)

Komentar
  • HOT !
    Boy group Jepang &TEAM akan segera memulai tur Asia pertama mereka pada bulan Mei 2025 mendatang. Kabar ini diumumkan melalui akun resmi media sosial grup pada tanggal 7 Maret beserta poster yang menampilkan jadwal lengkap tur mereka....
  • HOT !
    NewJeans (NJZ) menarik perhatian publik dengan kehadiran langsung mereka pada sidang perdana gugatan yang diajukan oleh agensi ADOR. Sidang ini berlangsung di Pengadilan Distrik Pusat Seoul pada tanggal 7 Maret....
  • HOT !
    Comeback drama melalui serial Netflix 'When Life Gives You Tangerines', IU memerankan karakter Aesoon, seorang gadis muda pemberontak. Selama konsefrensi pers pada 5 Maret, dia berbagi pengalamannya bekerja sama kembali dengan sutradara Kim Won Seok....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)