home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

AOA Ungkap Rahasia Perawatan Kulit Alami Para Membernya

Rabu, 13 April 2016 13:36 by dodo07 | 1905 hits
AOA Ungkap Rahasia Perawatan Kulit Alami Para Membernya
Image source: imgurl

DREAMERS.ID - Selain mempunyai bentuk badan yang ideal, kecantikan dari member AOA sering membuat banyak wanita merasa iri. Meski banyak yang mengatakan bahwa girl group ini melakukan operasi plastik, namun para member mengaku bahwa kecantikan kulit mereka ini didapat secara alami. Dan baru-baru ini, grup pelantun ‘Heart Attack’ ini mengungkapkan rahasia kecantikan alaminya tersebut.

Saat ini AOA memang dikabarkan tengah mengisi sebuah reality show pribadi bertajuk ‘Channel AOA’. Lewat program OnStyle yang tayang kemarin (12/4), beberapa member membeberkan rahasia leader mereka, Jimin dalam mempertahankan kulit sempurnanya.

“Jimin suka menggunakan masker wajah. Bahkan setiap kali mendapat jadwal pergi ke luar negeri, dia membawa beberapa lembar (masker) untuk dipakai setiap harinya selama di sana. Dia tipe orang yang selalu menggunakan masker kemudian tidur,” ungkap para member.

Berbeda dengan Jimin, Yuna menyebutkan bahwa dirinya hanya rajin membersihkan diri saja dalam merawat kulitnya. Setiap hari tentu aktifitas girl group asuhan FNC Entertaiment padat dan demi menunjang penampilannya, para member diharuskan memakai make up. Tentu, rajin membersihkan diri adalah cara yang paling wajib dilakukan agar kecantikan serta kesehatan para member terjaga.

Baca juga: Hyejeong Mengaku Sudah Putus Komunikasi dengan Member AOA

Berbeda dengan kedua ‘kakak’-nya, Seolhyun mempunyai cara lain dalam merawat kulitnya. “Mungkin ini terdengar sederhana, namun caraku adalah dengan minum banyak air putih dan tidur. Ini kegiatan yang aku alami sendiri. Karena jadwalku, aku sering tidak dapat tidur, kemudian aku tidur dengan baik selama dua hari, dan tiba-tiba kulitku menjadi lebih baik setelahnya,” ungkapnya.

Sementara itu, program ‘Channel AOA’ merupakan reality online terbaru dari AOA. Di program ini, para member akan bersaing satu sama lain dalam konten video dan kualitas. Para member akan membuat cuplikan dengan beberapa genre unik seperti realitas kehidupan, realitas di saat beraktifitas dan masih banyak lagi.

Apa kalian ingin meniru rahasia dari AOA ini, Dreamers?

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Aktor Kim Soo Hyun, yang terseret tuduhan pernah menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron saat masih di bawah umur, akhirnya diprediksi akan keluar dari acara ‘Good Day’....
  • HOT !
    Aktor Kim Soo hyun menghadapi kontroversi yang meningkat setelah beredarnya foto yang memperlihatkan dirinya mencium pipi mendiang aktris Kim Sae Ron....
  • HOT !
    Fandom global BTS, yang dikenal sebagai ARMY, menjadi fokus dari film dokumenter yang sangat dinantikan 'FOREVER WE ARE YOUNG,' yang akan ditayangkan perdana di Festival Film South by Southwest (SXSW) 2025 pada tanggal 10 Maret (waktu setempat)....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)