home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Usai Pengakuan, Jessica Jung Terlihat Makan Bareng Tyler Kwon

Jumat, 27 Mei 2016 13:36 by tyassss | 2334 hits
Usai Pengakuan, Jessica Jung Terlihat Makan Bareng Tyler Kwon
Image source: dreamers.id

DREAMERS.ID - Meski sudah cukup lama menjalin kasih, namun Jessica Jung baru mengakuinya secara publik pada pertengahan bulan Mei kemarin dalam sebuah wawancara bersama media Korea Selatan. Dan baru-baru ini, Jessica kedapatan tengah bersama dengan sang kekasih, Tyler Kwon di sebuah restoran.

Seperti biasa, beberapa potongan gambar yang menjadi bukti kebersamaan mereka dirilis oleh media paparazzi, Dispatch. Menurut laporan yang dilansir dari Allkpop, momen kebersamaan Jessica dan Tyler ini diambil pada 25 Mei lalu di sekitar Gangnam, Korea Selatan.

Dalam foto tersebut juga terlihat bahwa Jessica tidak hanya berdua saja dengan sang kekasih, melainkan banyak orang lain yang sepertinya merupakan teman-teman dekat dari keduanya. Tetapi, nampaknya Jessica dan Tyler masih tampak malu-malu sekaligus berhati-hati untuk menunjukan kemesraannya diluar.

Baca juga: Jessica Jung Akui Tinggalkan SNSD adalah Saat Tersulit dan Kelam dalam Hidupnya

Karena, berbeda pada saat di dalam restoran dimana keduanya terlihat berdekatan, mereka lebih memilih berjalan sendiri-sendiri saat keluar dari restoran tersebut. Bagaimanapun, baik Jessica dan Tyler terlihat selalu tersenyum dalam momen ini dan ini menunjukan bahwa keduanya sangat bahagia.

Sementara, kebahagian itu memang sedang dimiliki kakak dari Krystal f(x) yang baru saja meresmikan debut solonya dengan merilis dua lagu jagoannya yang berjudul ‘Fly’ dan ‘Love Me The Same’. Dan dua lagunya ini pun berhasil memuncaki berbagai chart lagu Korea.

(tys)

Komentar
  • HOT !
    Telah dilaporkan bahwa sebuah jarum suntik ditemukan di samping jasad penyanyi Wheesung, yang meninggal dunia di rumahnya pada 10 Maret lalu....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, GOLDMEDALIST, dengan tegas membantah rumor kencan yang menyebutkan aktor ternama tersebut menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)