home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Khawatir, Youngjae GOT7 Tulis Pesan untuk Fans yang Mengikutinya Siang dan Malam

Senin, 06 Juni 2016 23:00 by fzhchyn | 2246 hits
Khawatir, Youngjae GOT7 Tulis Pesan untuk Fans yang Mengikutinya Siang dan Malam
Image source: Silver Lini

DREAMERS.ID - Banyak cara yang bisa dilakukan fans untuk menunjukkan dukungan pada idola mereka. Salah satu yang cukup umum dilakukan, khususnya oleh fans di Korea adalah dengan menjadi fansite master atau fans yang suka mengambil foto-foto idolanya di berbagai acara.

Berbeda dengan fansite master yang berada di tahap wajar, fans yang suka berlebihan dan cenderung melewati batas privasi sang artis atau yang dikenal dengan sebutan sasaeng fans kadang meresahkan.

Meski hal tersebut merupakan bentuk dedikasi seorang penggemar, namun bagi member boy group GOT7, Youngjae, merasa tidak nyaman dan khawatir terhadap fansnya yang selalu mengikutinya di setiap kesempatan.


Image source: instagram.com/jbmtjr.jsyjbbyk

Melalui akun Instagram pribadinya, Youngjae pun mengungkapkan rasa khawatirnya dan memberikan pesan agar mereka tak lagi melakukan hal tersebut. “Halo, ini aku Youngjae GOT7. Hari demi hari aku merasa kuat karena cinta dari fans,” tulis Youngjae di awal.

Baca juga: Youngjae GOT7 Jadi Lawan Main Hyeri Girl's Day di Drama 'Friendly Rivalry'

“Tapi bagi mereka yang merekam kami di waktu pribadi kami, seperti di bandara, aku rasa penting untuk menghormati satu sama lain di waktu pribadi (Misalnya saat layar ponselku bisa dilihat dengan jelas). Saat aku melihat fans mengambil foto kami sambil berjalan, aku khawatir mereka akan jatuh, dan bisa menyebabkan gangguan bagi orang lain di depan umum, jadi jagalah diri kalian dengan baik.”

“Dan bagi orang-orang di depan dorm saat tengah malam, atau mereka yang mengikuti mobil kami dengan bahayanya selama jadwal kami, aku khawatir situasi tak terduga dan berbahaya bisa terjadi. Aku harap kita bisa menjaga hubungan di manan kita bisa bertemu dengan aman di situasi yang baik. Terimakasih sudah membaca pesan dengan kata-kata yang kelek ini. iGOT7, aku sangat mencintai kalian,” tutup Youngjae.

(fzh/allkpop)

Komentar
  • HOT !
    Isu seputar bayaran para pemain serial Netflix Squid Game ramai dibahas sejak musim pertama, namun belum ada yang terjawab kebenarannya. Termasuk rumor bahwa pemain musim kedua mendapat bayaran mencapai 46,5 miliar rupiah....
  • HOT !
    Go Min Si telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama dalam proyek baru penulis skenario ternama Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran)....
  • HOT !
    When the Stars Gossip merupakan drama Korea pertama yang mengambil latar belakang luar angkasa. Dibutuhkan teknologi yang canggih dan usaha luar biasa untuk dapat menghasilkan adegan yang realistis....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)