home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Patah Hati, Fans Minta Kembalikan Uang Sumbangan Untuk Zico Block B?

Rabu, 10 Agustus 2016 19:00 by tyassss | 1613 hits
Patah Hati, Fans Minta Kembalikan Uang Sumbangan Untuk Zico Block B?
Image source: dreamers.id

DREAMERS.ID - Bagi sebagian orang, kabar mengenai hubungan asmara dari idolanya merupakan berita yang membahagiakan. Namun, disisi lain ada juga yang tak setuju dan menganggap itu bukanlah kabar yang baik bagi mereka.

Seperti halnya tanggapan negatif yang diberikan oleh para penggemar Zico Block B yang mana baru saja dikonfirmasi tengan menjalin hubungan spesial dengan Seolhyun AOA. Melansir Allkpop hari ini (10/8), komunitas online DC yang ada di dalam Zico Gallery dipenuhi dengan sejumlah fans yang mengajukan permintaan untuk pengembalian uang.

Uang itu sendiri tadinya disumbangkan untuk keperluan ulang tahun Zico pada bulan September mendatang. Fans menyatakan mereka merasa patah hati dengan berita pacaran Zico ini dan akhirnya menghilangkan motivasi mereka untuk memberikan sesuatu agar dikenang oleh sang idola.

Baca juga: Zico Rayakan Anniversary Debut Solo ke-10 dengan Kolaborasi dan Konser Spesial

"Dia bahkan tidak akan ingat dengan hadiah kecil kami," komentar fans tersebut. Kejadian ini tentu sangat disayangkan. Padahal sebelumnya, agensi juga sudah meminta pengertian dan dukungan fans untuk hubungan dari rapper Block B ini.

Sementara itu, hubungan asmara Zico dan Seolhyun muncul secara mengejutkan setelah media paparazzi Dispatch merilis bukti foto keduanya tengah berkencan. Tak lama, agensi masing-masing agensi pun langsung menkonfirmasi kebenaran hubungan keduanya.

(tys)

Komentar
  • HOT !
    Aktor Kim Soo Hyun, yang terseret tuduhan pernah menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron saat masih di bawah umur, akhirnya diprediksi akan keluar dari acara ‘Good Day’....
  • HOT !
    Aktor Kim Soo hyun menghadapi kontroversi yang meningkat setelah beredarnya foto yang memperlihatkan dirinya mencium pipi mendiang aktris Kim Sae Ron....
  • HOT !
    Fandom global BTS, yang dikenal sebagai ARMY, menjadi fokus dari film dokumenter yang sangat dinantikan 'FOREVER WE ARE YOUNG,' yang akan ditayangkan perdana di Festival Film South by Southwest (SXSW) 2025 pada tanggal 10 Maret (waktu setempat)....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)