home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

'Tertangkap' Fans, Penyebar Foto CCTV Kai EXO dan Krystal F(x) Rilis Permintaan Maaf

Senin, 05 September 2016 11:25 by tyassss | 2830 hits
'Tertangkap' Fans, Penyebar Foto CCTV Kai EXO dan Krystal F(x) Rilis Permintaan Maaf
Image source: dreamers.id

DREAMERS.ID - Sekitar satu minggu yang lalu, penggemar K-pop sempat dihebohkan dengan potongan gambar CCTV yang memperlihatkan kebersamaan Kai EXO dan Krystal f(x) disebuah kafe bernama ‘Escape Room’. Diduga, gambar ini diambil oleh salah satu staf kafe tersebut dan disebarkan secara online.

Penyebaran ini juga dianggap ilegal karena telah membeberkan privasi seseorang tanpa izin dan menimbulkan berbagai komentar tak menyenangkan dari netizen lainnya. Maka, penggemar Kai yang tergabung dalam Kai Union menyelidiki siapa penyebar aslinya dan menyuruhnya untuk meminta maaf.

Lalu akhirnya, ditemukanlah penyebar tersebut yang mana ia juga langsung mengeluarkan permintaan maafnya melalui Twitter. “Aku menuliskan permohonan maaf ini untuk Kai dan juga para fans-nya yang pasti sudah tersakiti karena foto CCTV yang aku sebarkan secara ilegal”, ia membuka.

Sang penyebar juga mengakui bahwa tindakannya telah melanggar hukum dan merusak nama baik Kai. Awalnya, ia berpikir bahwa dengan mengunggah foto tersebut di Twitter ia tidak akan tertangkap, namun ternyata malah membawa dampak yang buruk

Baca juga: Kai EXO Umumkan Konser Solo di Jakarta pada 14 Juni

"Melihat betapa banyak tersebarnya foto Kai dan Krystal, aku tiba-tiba menjadi takut dan menghapus postingan dan akunku. Aku takut melihat bahwa penggemar Kai mencari info tentangku dan memperdebatkan apakah aku harus menyerahkan diri," lanjutnya.


Image source: twitter.com/kaistal_jiral

Terakhir, penyebar ini pun mengatakan bahwa ia akan menerima kritik maupun hukuman atas perbuatannya ini. Sementara itu, bukan hanya melalui tweet, penyebar dengan akun @kaistal_jiral ini  juga memposting foto permintaan maaf tertulis dan secara lisan dengan sebuah audio.

(tys)

Komentar
  • HOT !
    Aktor Kim Soo Hyun, yang terseret tuduhan pernah menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron saat masih di bawah umur, akhirnya diprediksi akan keluar dari acara ‘Good Day’....
  • HOT !
    Aktor Kim Soo hyun menghadapi kontroversi yang meningkat setelah beredarnya foto yang memperlihatkan dirinya mencium pipi mendiang aktris Kim Sae Ron....
  • HOT !
    Fandom global BTS, yang dikenal sebagai ARMY, menjadi fokus dari film dokumenter yang sangat dinantikan 'FOREVER WE ARE YOUNG,' yang akan ditayangkan perdana di Festival Film South by Southwest (SXSW) 2025 pada tanggal 10 Maret (waktu setempat)....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)