home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ingin Fokus Urus Anak, Adele akan Cuti 10 Tahun dari Dunia Musik?

Jumat, 16 September 2016 17:00 by octafs | 1117 hits
Ingin Fokus Urus Anak, Adele akan Cuti 10 Tahun dari Dunia Musik?
Image source: huffingtonp

DREAMERS.ID - Nampaknya penggemar Adele di Tanah Air harus siap menerima kabar tak mengenakkan mengenai idolanya tersebut. Pasalnya belum sempat mengunjungi Asia, Adele dikabarkan akan berhenti menggelar konser hingga 10 tahun ke depan.

Hal ini dilakukan bukan tanpa alasan. Seperti yang dilansir dari The Sun, penyanyi 28 tahun itu akan cuti demi mengurus sang anak, Angelo.

“Angelo adalah prioritas utama Adele saat ini. Ia membawanya ke berbagai kesempatan. Tetapi, tahun depan, Angelo akan mulai bersekolah. Adele kemudian memilih untuk cuti konser demi menghabiskan waktu bersamanya,” ujar seorang sumber.

Baca juga: Adele Nangis di Konser Las Vegas Karena Fans Indonesia

Masih menurut sumber tersebut, Adele juga belum berencana mengadakan konser 10 tahun ke depan. Ia juga berniat untuk tinggal di Las Vegas dan mungkin akan tampil beberapa kali di sana.

Hingga saat ini Adele maupun manajemennya belum menanggapi rumor yang beredar. Adele memang dikenal  berbeda dari penyanyi lainnya. Disaat penyanyi lain ingin tampil di berbagai acara, ia justru memilih tampil sebisanya.

(oct)

Komentar
  • HOT !
    Isu seputar bayaran para pemain serial Netflix Squid Game ramai dibahas sejak musim pertama, namun belum ada yang terjawab kebenarannya. Termasuk rumor bahwa pemain musim kedua mendapat bayaran mencapai 46,5 miliar rupiah....
  • HOT !
    Go Min Si telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama dalam proyek baru penulis skenario ternama Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran)....
  • HOT !
    When the Stars Gossip merupakan drama Korea pertama yang mengambil latar belakang luar angkasa. Dibutuhkan teknologi yang canggih dan usaha luar biasa untuk dapat menghasilkan adegan yang realistis....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)