home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Lagu Terakhir Sebelum Wamil, Ryeowook Duet Bareng Sang Idola untuk SM ‘Station’

Jumat, 23 September 2016 10:14 by citra09 | 983 hits
Lagu Terakhir Sebelum Wamil, Ryeowook Duet Bareng Sang Idola untuk SM ‘Station’
Image source: SM Entertai

DREAMERS.ID - Memasuki jelang akhir minggu alias weekend, channel digital SM Entertainment, yaitu ‘Station’ akhirnya kembali merilis lagu selanjutnya. Di hari Jumat (23/09) kali ini, giliran Ryeowook Super Junior yang menyumbangkan suaranya.

Tak sendirian, Ryeowook pun ternyata berhasil mewujudkan mimpinya untuk bisa berduet bersama sang idola, yaitu member girl grup legendaris S.E.S yang debut di SM Entertainment, Bada lewat lagu berjudul ‘Cosmic’.

Dirilis pada 23 September, Ryeowook dan Bada memperdengarkan harmonisasi vokal nan manis dalam lagu yang menceritakan tentang kekuatan cinta yang bisa menembus semesta, yang juga digambarkan dengan kisah manis pasangan pria dan wanita dalam video musiknya.


Image source: SM Entertainment

Tak hanya karena berhasil mewujudkan mimpinya untuk berduet bareng sosok yang diidolakannya sejak S.E.S masih berjaya, lagu ini juga cukup spesial dan bermakna bagi fans, mengingat duet ini bisa menjadi yang terakhir sebelum Ryeowook resmi masuk wajib militer.

Baca juga: Momen Reuni Super Junior OT15 di Pernikahan Ryeowook Bikin Nangis!

Seperti yang diketahui sebelumnya, Ryeowook yang sempat menunda wajib militernya, kini akhirnya dikonfirmasi akan segera menjalani kewajibannya tersebut pada 11 Oktober mendatang sebagai tentara aktif.

Yuk simak video musiknya berikut ini:

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Telah dilaporkan bahwa sebuah jarum suntik ditemukan di samping jasad penyanyi Wheesung, yang meninggal dunia di rumahnya pada 10 Maret lalu....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, GOLDMEDALIST, dengan tegas membantah rumor kencan yang menyebutkan aktor ternama tersebut menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)