home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Mulai Dekat, Taylor Swift dan Drake Siap Kolaborasi Lagu Baru?

Selasa, 01 November 2016 15:20 by Dits | 768 hits
Mulai Dekat, Taylor Swift dan Drake Siap Kolaborasi Lagu Baru?
image source: dreamers.id

DREAMERS.ID - Ditengah rumor asmara yang menghampiri dua musisi ternama Hollywood, Taylor Swift dan Drake terselip kabar kalau keduanya sedang mempersiapkan sebuah proyek bersama. Yup, Taylor dan Drake kabarnya akan berkolaborasi untuk sebuah lagu.

Seorang sumber mengatakan kepada HollywoodLife kalau kedua musisi tersebut benar-benar telah membicarakan kolaborasi mereka dimasa mendatang, "Taylor dan Drake telah sama-sama bicara soal kolaborasi. Proyek ini masih dalam proses karena jadwal mereka yang cukup sibuk, tapi sekarang tampaknya adalah waktu yang tepat untuk keduanya mulai mengerjakannya. "

Lebih lanjut, kabarnya Drake lah yang pertama kali mengajak Taylor untuk berkolaborasi, saat mantan Tom Hiddleston tersebut sedang menggelar 1989 World Tour pada tahun 2015 lalu. Permintaan itu lantas langsung diterima pelantun ‘Bad Blood’ tersebut lantaran ia salah satu penggemar musik Drake.

"Sebenarnya Drake lah yang pertama kali mendekati Taylor pada tahun lalu ketika ia sedang menjalani 1989 World Tour," ujar sumber itu, "Sama halnya, Taylor juga suka dengan musik Drake. Dia bercanda pada Drake dengan mengatakan kalau lagu 'Hotline Bling' adalah lagu favorit kucing kesayangannya, Meredith. Dan kucingnya akan selalu bermain dengan ekornya setiap kali Taylor menyalakan lagu tersebut. "

Baca juga: Angka Fantastis Dari Penggalangan Dana Fans Taylor Swift Untuk Capres AS Kamala Harris

“Sekarang hanya masalah waktu bagi mereka untuk masuk ke studio rekaman. Ini bukan sesuatu yang mereka ingin kerjakan buru-buru. Mereka ingin proyek ini jadi sesuatu yang luar biasa," tambah sumber itu.

Seperti diketahui, rumor asmara antara Taylor Swift dan Drake muncul saat wanita 26 tahun tersebut hadir dalam perayaan ulang tahun Drake. Selama pesta berlangsung, keduanya dikabarkan saling menggoda satu sama lain.

(dits)

Komentar
  • HOT !
    Isu seputar bayaran para pemain serial Netflix Squid Game ramai dibahas sejak musim pertama, namun belum ada yang terjawab kebenarannya. Termasuk rumor bahwa pemain musim kedua mendapat bayaran mencapai 46,5 miliar rupiah....
  • HOT !
    Go Min Si telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama dalam proyek baru penulis skenario ternama Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran)....
  • HOT !
    When the Stars Gossip merupakan drama Korea pertama yang mengambil latar belakang luar angkasa. Dibutuhkan teknologi yang canggih dan usaha luar biasa untuk dapat menghasilkan adegan yang realistis....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)