home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Disebut 'Museum', Intip Rumah Mewah Penuh Artistik T.O.P Big Bang

Rabu, 08 Februari 2017 17:00 by tyassss | 5577 hits
Disebut 'Museum', Intip Rumah Mewah Penuh Artistik T.O.P Big Bang
Image source: Dispatch

DREAMERS.ID - Selain musik dan akting, member tertua dari grup Big Bang ini juga dikenal dengan jiwa seni yang tinggi untuk urusan barang-barang artistik. T.O.P juga seringkali mengunggah foto-foto berbau artistik dalam akun Instagram pribadinya dan bahkan belum lama ini mengadakan sebuah pameran khusus.

Hasrat T.O.P pada benda-benda artistik pun turut dicurahkan pada rumah pribadinya yang berlokasi di kawasan Yongsan. Baru-baru ini, kemewahan rumah dari pria 29 tahun ini terungkap dan menarik perhatian netizen.


Image source: Allkpop

Menurut laporan, satu rumah di kawasan tersebut bernilai 3 miliar Won atau sekitar Rp.35 miliar untuk luas sekitar 297 meter persegi. Sedangkan, T.O.P mengambil dua rumah dan dijadikan satu sehingga luasnya mencapai hampir 600 meter persegi.


Image source: Allkpop

Baca juga: T.O.P Mengaku Merasa Tak Pantas untuk Kembali Bersama BIGBANG

Selain megah, rumah pria bernama Choi Seunghyun ini semakin menarik perhatian karena diisi dengan benda-benda artistik yang sebenarnya membuat rumah T.O.P semakin terlihat mewah. Seperti yang terlihat pada foto-foto tersebut.

Namun saking uniknya bentuk barang-barang yang digunakan, netizen mengatakan rumah T.O.P malah nampak seperti museum. Sebelumnya di sebuah acara, T.O.P pernah mengatakan bahwa dirinya memang lebih tertarik dengan bentuk kursi yang unik. Dan juga diungkapkan bahwa 95% dari pendapatannya digunakan untuk membeli barang-barang artistik.

Gimana pendapatmu terhadap isi rumah T.O.P, Dreamers?

(tys)

Komentar
  • HOT !
    Boy group Jepang &TEAM akan segera memulai tur Asia pertama mereka pada bulan Mei 2025 mendatang. Kabar ini diumumkan melalui akun resmi media sosial grup pada tanggal 7 Maret beserta poster yang menampilkan jadwal lengkap tur mereka....
  • HOT !
    NewJeans (NJZ) menarik perhatian publik dengan kehadiran langsung mereka pada sidang perdana gugatan yang diajukan oleh agensi ADOR. Sidang ini berlangsung di Pengadilan Distrik Pusat Seoul pada tanggal 7 Maret....
  • HOT !
    Comeback drama melalui serial Netflix 'When Life Gives You Tangerines', IU memerankan karakter Aesoon, seorang gadis muda pemberontak. Selama konsefrensi pers pada 5 Maret, dia berbagi pengalamannya bekerja sama kembali dengan sutradara Kim Won Seok....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)