home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Selamat, Alvin Faiz dan Larissa Chou Dikaruniai Anak Pertama!

Jumat, 09 Juni 2017 16:00 by reinasoebisono | 6110 hits
Selamat, Alvin Faiz dan Larissa Chou Dikaruniai Anak Pertama!
Image source: Alvin Faiz/Instagram

DREAMERS.ID - Berkah di bulan suci menghampiri pasangan yang gencar menyuarakan nikah muda, Alvin Faiz dan Larissa Chou. Putra dari Ustadz Arifin Ilham itu resmi menjadi ayah setelah Larissa Chou melahirkan anak pertamanya.

Melansir Kapanlagi, bayi laki-laki yang lahir di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo itu bernama Yusuf Alvin Ramadhan. Bahkan, si bayi mungil sudah memiliki akun Instagram sendiri yang dioperasikan oleh Alvin dan Larissa.

"Assalamualaikum teman-teman, perkenalkan nama aku Muhammad Yusuf Alvin Ramadhan, anak pertama dari abi @alvin_411 dan mama @larissachou , lahir pada Jumat, 9 Juni 2017, doakan aku ya teman-teman supaya bisa menjadi anak yang soleh, berbakti kepada orangtua, sehat selalu, dan yang terpenting bahagia dunia akhirat, aamiin. Salam kenal ya teman-teman," tulis akun @yusufalvinramadhan.


Image source: Yusuf Alvin Ramadhan/Instagram

Wajah Yusuf terlihat mirip dengan sang mama, Larissa. Menurut Alvin, bayi ini juga sangat anteng dan akan menjadi anak yang tenang serta tidak cengeng. Rumah tangga Alvin-Larissa pun kini makin lengkap dengan kehadiran Yusuf dan sudah siap menjadi orang tua muda.

Pernikahan Alvin-Larissa yang digelar pertengahan tahun 2016 itu jadi pembicaraan karena usia Alvin yang masih 17 tahun hingga memerlukan surat khusus untuk bisa mengurus izin di KUA. Terlebih, sang istri, Larissa Chou adalah mualaf dari etnis Tionghoa yang akhirnya memeluk Islam karena arahan Alvin.

Selamat untuk Alvin dan Larissa!

(rei/Hijabkeren.com)

Komentar
  • HOT !
    Ibu dari aktris mendiang Kim Sae Ron, yang terus berselisih pendapat mengenai apakah ia pernah berpacaran dengan aktor Kim Soo Hyun saat masih di bawah umur, akhirnya buka suara untuk pertama kalinya sejak kabar duka putrinya....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, Gold Medalist, telah merilis pernyataan resmi untuk menepis semua rumor miring terkait sang aktor dan mendiang Kim Sae Ron....
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)