home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Agensi Konfirmasi Jonghoon FT Island dan Son Yeon Jae Benar Pacaran!

Rabu, 14 Juni 2017 17:33 by muthiasp | 3073 hits
Agensi Konfirmasi Jonghoon FT Island dan Son Yeon Jae Benar Pacaran!
Image source: dreamers.id

DREAMERS.ID - Rabu (14/06) siang, para penggemar band FT Island dikejutkan dengan rumor pacaran yang melibatkan Junghoon dengan pesohor cantik bernama Son Yeon Jae. Setelah ditelisik lebih lanjut, agensi pun mengonfirmasi hubungan asmara mereka.

Rumor pacaran mereka mulai tersebar setelah outlet berita Dispatch merilis serangkaian foto yang memperlihatkan kedekatan keduanya. FNC Entertainment akhirnya merilis pernyataan resmi yang membenarkan bahwa leader sekaligus gitaris dan mantan atlit senam ritmik itu berpacaran.

“Kami ingin memberitahu kalian tentang status member FT Island, Choi Jong Hoon. Setelah memastikan dengan Jonghoon, kami diberitahu bahwa mereka dengan berhati-hati membangun hubungan. Mohon beri perhatian yang baik untuk hubungan mereka,” tulis agensi yang juga menaungi band CNBLUE dan N.Flying itu, mengutip Sports Chosun.

Baca juga: Dispatch Bongkar Isi Chat Seungri dengan Yoo In Suk Hingga Jung Joon Young Terkait Dugaan Prostitusi

Jonghoon dan Son Yeon Jae dikabarkan telah berpacaran selama tiga bulan. Perkenalan mereka diawali pada bulan Februari melalui seorang teman, dan dilaporkan mulai berpacaran sejak Maret. Jonghoon juga sempat mengadakan pesta kejutan untuk ulang tahun Son Yeon Jae di bulan Mei lalu.

Sementara Yeon Jae ikut terbang ke Jepang untuk menghabiskan waktu bersama kekasihnya itu, sebelum Jonghoon menjalani tur konser FT Island. Dari foto yang dirilis oleh Dispatch, keduanya tampak bahagia dan santai mengumbar kedekatannya di depan umum tanpa menggunakan penutup sama sekali.

Well, congratulations!

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Stray Kids kembali mengukir prestasi gemilang dalam dunia K pop di Amerika Serikat....
  • HOT !
    Konflik hukum antara grup K pop NewJeans (NJZ) dan agensi ADOR terkait kontrak eksklusif semakin memanas....
  • HOT !
    Agensi Dreamcatcher, Dreamcatcher Company telah mengeluarkan pernyataan resmi terkait kontrak eksklusif para member grup....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)