DREAMERS.ID - Gelaran konser ‘JBJ Joyful Days in Jakarta’ akhirnya telah berlangsung pada Sabtu (7/4) malam di Kasablanka Hall, Kota Kasablanka, Jakarta Selatan. Konser pertama boy group JBJ di tanah air ini mendapat sambutan yang sangat panas dari Joyful (sebutan penggemarnya).
Selama lebih kurang dua jam, JBJ sukses menghibur penonton yang memenuhi venue dengan penampilan panggung mereka yang mengesankan. Selain membawakan lagu-lagu grup dan tampil bersama, keenam cowok tampan ini juga menyuguhkan penampilan solo spesial yang menunjukkan bakat dan warna mereka masing-masing.
Dimulai dengan Sanggyun yang muncul mengenakan penutup mata membawakan lagu ‘So Blind’. Sang rapper kemudian membuka penutup mata tersebut dan melanjutkan penampilan menyanyikan lagu ‘Whatever You Want’.
Setelah itu terdengar lagu Ed Sheeran ‘Shape Of You’ versi remix yang menandakan dimulainya penampilan solo dance dari Taehyun. Ditemani beberapa back dancer, Taehyun menunjukkan gerakan-gerakan dance-nya yang menawan.
Baca juga: Mirip 'Kasus' JBJ, Penggemar Bikin Petisi Debutkan Kontestan 'Produce X 101' yang Tereliminasi
Member selanjutnya yang tampil ke atas panggung adalah Hyunbin. Membawakan lagu berjudul ‘God’, penampilan rapper yang karismatik ini sukses membuat fans terhanyut dengan rap yang emosional dan lirik lagu yang dalam. “I love you” katanya saat mengakhiri penampilan.Suasana konser kemudian dinaikkan dengan penampilan solo Kenta yang membawakan lagu trot Jepang berjudul ‘Eat You Up’. Dengan outfit bling-bling dan properti, stage act-nya yang comical berhasil membuat fans bersemangat.
Penampilan selanjutnya dari Jin Logguo (Yongguk) mendapat reaksi yang sangat bagus dari penonton. Dengan suaranya yang merdu, sang vokalis membawakan lagu OST drama ‘Goblin’ dari Crush berjudul ‘Beautiful’, membuat semua fans ikut bernyanyi.
Segmen solo stage ditutup dengan sangat apik oleh penampilan dance dari Donghan. Mengenakan setelan jas atau suit, ia dengan seksi menunjukkan gerakan dance lagu ‘Move’ dari Taemin SHINee, yang sukses membuat fans berteriak histeris.
(fzh)