home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Lewat Tulisan Tangan, Eunjin DIA Umumkan Dirinya Hengkang dari Grup

Selasa, 08 Mei 2018 11:45 by dodo07 | 1390 hits
Lewat Tulisan Tangan, Eunjin DIA Umumkan Dirinya Hengkang dari Grup
Image source: MBK Entertainment

DREAMERS.ID - Salah satu member girl group DIA belum lama ini mengejutkan penggemar karena tiba-tiba mengumumkan dirinya hengkang dari grup lewat surat yang secara pribadi ia tulis.

Ialah Eunjin, yang pada hari Senin (7/5) memuat sebuah surat tulisan tangannya melalui laman Fancafe resmi. Isi surat tersebut ialah pengumuman tentang dirinya yang telah resmi meninggalkan girl group DIA, karena masalah kesehatan yang dialami.

“Sejujurnya, kesehatanku sudah memburuk sejak tahun lalu. Ada hari-hari di mana aku sehat dan ada hari-hari saat aku sama sekali tidak bisa meninggalkan asrama. Ketika hari-hari ini terjadi, anggota lain selalu ada memegang tanganku, jadi aku bisa menahannya.”

“Tapi ketika aku berdiri di atas panggung, sangat sulit rasanya untuk menghilangkan perasaan takut. Itu sebabnya ada saat di mana aku tidak bisa menunjukkan sisi terbaikku dan malah menunjukkan sisiku yang mengecewakan. Aku rasa itu adalah salah satu sumber dari kekecewaan untuk orang-orang yang menyukai DIA. Memang terlambat, tapi aku dengan sungguh ingin meminta maaf,” tulis Eunjin.

Member yang bertugas sebagai rapper ini mengungkap jika dirinya telah mendapatkan perawatan namun kesehatannya tak kunjung membaik. “Ini adalah pekerjaan yang aku ingin lakukan sejak lama, dan aku ingin melakukannya dengan baik, dan ini adalah sesuatu yang berharga bagiku, tapi aku pikir aku masih memiliki banyak kekurangan saat ini. Karena DIA sedang mempersiapkan comeback, aku pikir aku hanya akan menghalangi para anggota dan tidak bisa membantu mereka, jadi aku mengambil keputusan yang sulit untuk meninggalkan grup.”

“Aku sudah memikirkan tentang ini sejak lama, dan ini adalah keputusan yang aku ambil setelah berpikir panjang. Aku minta maaf sekali lagi karena memberikan kalian rasa sakit ini. Aku harap semua orang yang aku cintai, dan mereka yang mencintaiku, tidak akan tersakiti dengan keputusanku.”

“Ini adalah salam terakhirku sebagai Eunjin DIA, tapi aku akan tetap mendukung para anggota sebagai seorang penggemar yang paling mencintai DIA, dan kembali ke kehidupan normalku sebagai Eunjin dan menjalani hidup dengan baik.”

“Aku sangat berterimakasih kepada rekan anggota DIA yang sangat berharga, yang membantuku dan khawatir kepadaku dan selalu ada di sisiku, para staf agensi, dan AID (fans DIA). Aku cinta kalian,” imbuhnya.

Eunjin sendiri diketahui merupakan member asli dari girl group ini dan telah ikut debut sejak tahun 2015 silam. DIA sendiri terakhir kali merilis album pada Agustus 2017 berjudul ‘Love Generation’ dengan title track berjudul ‘Can’t Stop’.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Agensi akhirnya mengumumkan tanggal dan lokasi 2025 KISS OF LIFE 1st WORLD TOUR [KISS ROAD] in Asia, termasuk di Jakarta pada bulan April mendatang....
  • HOT !
    ENHYPEN telah memperkuat popularitas global mereka dengan menduduki peringkat sebagai artis No. 1 dalam jumlah penayangan Weverse Live kumulatif untuk tahun 2024....
  • HOT !
    BOYNEXTDOOR telah berhasil meraih kesuksesan di chart Billboard dengan single digital mereka 'IF I SAY, I LOVE YOU', sebuah lagu yang dipuji sebagai lagu patah hati terbaik bagi pendengar Gen Z....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)