home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Taecyeon 2PM Kejutkan Fans Lewat Siaran Langsung Saat Asyik Nikmati Libur Wamil

Rabu, 06 Juni 2018 13:00 by muthiasp | 1197 hits
Taecyeon 2PM Kejutkan Fans Lewat Siaran Langsung Saat Asyik Nikmati Libur Wamil
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Diantara banyaknya nama idola K-Pop yang tengah menjalani wajib militer, salah satunya ada Taecyeon 2PM. Baru-baru ini, ia berkesempatan mendapat jatah libur. Ia pun tidak menyia-nyiakan dengan melakukan berbagai kegiatan, seperti menyapa penggemarnya.

Pada Selasa (05/06), secara mengejutkan Taecyeon melakukan siaran langsung melalui Periscope di akun Twitter pribadinya, @taeccool. Ia terlihat sedang mengendarai mobilnya dan mengenakan kemeja biru serta topi vedora, “Hai semuanya. Sudah lama tidak bertemu, long time no see. Sekarang aku sedang libur,” sapanya ke seluruh penggemar.

“Iya benar, sekarang liburan ku yang ketiga. Liburan pertamaku adalah setelah ulang tahun, kedua di bulan Maret kemarin, dan sekarang setelah tiga bulan. Kalian sehat kan? Sekarang lagi lampu merah.. Aku mau kemana? Aku mau ke rumah”.

Baca juga: Agensi: Taecyeon Belum Ada Rencana Menikah Saat Ini

Ia lantas mengungkapkan baru saja bertemu dengan Chansung dan seluruh member sibuk, “Chansung sekarang lagi main drama dan teater. Junho syuting drama ‘Wok of Love’. Jun.K sedang menerima pelatihan dasar militer. Nichkhun sedang berada di Utah, sangat menyenangkan. Aku disini. Wooyoung.. ya Wooyoung,” paparnya.

Lalu Taecyeon mengungkapkan bahwa Jun.K banyak menulis surat yang indah untuk penggemar. Ia sebenarnya berniat melakukan hal yang sama tetapi malu, “Kepribadianku bukan yang seperti itu”. Pria kelahiran 1988 itu mengingatkan penggemar agar jangan lupa makan siang.

Taecyeon lantas mengakhiri siaran langsungnya ketika sudah hampir sampai rumah, “Sudah mau sampai jadi harus berhenti (siaran langsung). Sudah lama tidak melakukannya. Sebagai informasi, waktu wajib militer ku tinggal tersisa satu tahun lagi”. Artis asuhan JYP Entertainment ini dijadwalkan bebas tugas wamil pada 3 Juni 2019 mendatang.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Boy group Jepang &TEAM akan segera memulai tur Asia pertama mereka pada bulan Mei 2025 mendatang. Kabar ini diumumkan melalui akun resmi media sosial grup pada tanggal 7 Maret beserta poster yang menampilkan jadwal lengkap tur mereka....
  • HOT !
    NewJeans (NJZ) menarik perhatian publik dengan kehadiran langsung mereka pada sidang perdana gugatan yang diajukan oleh agensi ADOR. Sidang ini berlangsung di Pengadilan Distrik Pusat Seoul pada tanggal 7 Maret....
  • HOT !
    Comeback drama melalui serial Netflix 'When Life Gives You Tangerines', IU memerankan karakter Aesoon, seorang gadis muda pemberontak. Selama konsefrensi pers pada 5 Maret, dia berbagi pengalamannya bekerja sama kembali dengan sutradara Kim Won Seok....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)