home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Pengajuan Klaim Nama T-Ara Ditolak, MBK Entertainment Masih Punya Tiga Tuntutan Lagi

Kamis, 09 Agustus 2018 14:47 by muthiasp | 747 hits
Pengajuan Klaim Nama T-Ara Ditolak, MBK Entertainment Masih Punya Tiga Tuntutan Lagi
Image source: Dispatch

DREAMERS.ID - Pada awal tahun 2018 ini, heboh konflik panas antara girl group T-Ara dengan MBK Entertainment yang membentuknya. Agensi tersebut mengajukan gugatan untuk mengklaim nama T-Ara setelah empat member tersisanya tidak perpanjang kontrak.

Namun gugatan yang diajukan itu rupanya ditolak. Pada Rabu (08/08), Korean Intellectual Property Office mengumumkan telah menolak pengajuan klaim nama T-Ara dari MBK Entertainment. Kabar tersebut pun langsung diakui oleh perwakilan agensi yang juga menaungi grup D.I.A itu.

“Benar jika pengajuan klaim hak nama T-Ara ditolak. Namun, kami punya total empat kesempatan untuk melakukan pengajuan, yang artinya kami masih punya tiga kesempatan lagi untuk mengajukan tuntutannya. Kami berencana memasukan pengajuan lain setelah menguatkan dokumen yang diperlukan”.

Baca juga: 7 Comeback Grup K-pop yang Terdampak Skandal

Seperti yang diketahui, kontrak eksklusif Hyomin, Eunjung, Qri, dan Jiyeon dengan MBK Entertainment telah berakhir sejak Desember 2017 kemarin. Mereka pun memilih untuk tidak perpanjang kontrak dengan agensi yang membesarkan namanya itu, namun T-Ara tidak bubar.

Jika MBK Entertainment kembali mengajukan klaim hak penggunaan nama T-Ara dan diterima, maka keempat cewek cantik itu tidak bisa menjalani promosi dengan nama grup tersebut setidaknya selama 10 tahun. Mereka juga harus membayar royalti jika menyanyikan lagu T-Ara, walaupun tampil dengan nama panggung baru.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Aktor Kim Woo Bin akan menggelar fan meeting solo untuk pertama kalinya dalam lima tahun....
  • HOT !
    G Dragon telah memicu ekspektasi penggemar dengan tiba tiba mengungkapkan teaser untuk lagu barunya. Pada sore hari tanggal 21 November, dia mengunggah gambar teaser yang intens melalui media sosial resminya....
  • HOT !
    Carol Choi, Kepala Strategi Konten Orisinal untuk The Walt Disney Company Asia Pasifik, mengatakan bahwa serial 'A Shop for Killers' dan variety show 'Are You Sure?!' adalah acara Disney+ paling populer di kawasan Asia Pasifik....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)