DREAMERS.ID - PROJECTX berhasil digelar meriah kemarin malam, Sabtu (28/9/2019) di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Penampilan pertama dibuka oleh Yovie and His Friends yang membawakan lagu-lagu hitsnya seperti Terlalu Cinta, Cinta Sudah Lewat, Adu Rayu, dan masih banyak lagi.
Setelah penampilan memukau dari Yovie and His Friends, penampilan kedua dibuka oleh grup band Noah yang membawakan lagu hit berjudul ‘Topeng’ disusul dengan lagu 'Hidupku Untukmu Matiku Tanpamu', 'Separuh Aku', 'Mendekati Lugu' dan masih banyak lagi. Noah berhasil membawa suasana Istora GBK pecah dengan sorak riuh penonton yang ikut bernyanyi bersama Ariel selaku vokalis dari grup band Noah.
Tidak hanya lagu-lagu lamanya saja, Noah turut membawakan lagu terbaru mereka yang baru dirilis di bulan Agustus lalu, berjudul ‘Kupeluk Hatimu’. Selain tampil bersama bandnya, Ariel juga sempat menunjukkan penampilan solonya dengan membawakan lagu ‘Yang Terdalam’ sambil bermain gitar.
Baca juga: Viral Obat Corona Hadi Pranoto, Perkataan Ariel NOAH ke Anji Jadi Sorotan
Noah juga memberikan kejutan kepada penonton dengan mengajak Yovie Widianto untuk berduet bersama mereka diatas panggung. Yovie Widianto dengan keyboardnya mengiringi Ariel bernyanyi diatas panggung dengan dua lagu Noah yang berjudul ‘Janji Diatas Ingkar’ dan ‘Menunggumu’.Penampilan Noah kemudian ditutup dengan single terbaru mereka berjudul ‘Wanitaku’ yang disambut dengan teriakan riuh penonton. Ariel mewakili bandnya juga tidak henti-hentinya mengucapkan terimakasih kepada penonton yang telah hadir di Istora GBK, Senayan, untuk menyaksikan penampilan mereka diatas panggung PROJECTX.
(sgd)