home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Disney Bakal Garap Sekuel Film Live-Action 'Aladdin'

Kamis, 13 Februari 2020 23:00 by bellaevania | 1053 hits
Disney Bakal Garap Sekuel Film Live-Action 'Aladdin'
Image Source: Popsugar

DREAMERS.ID - Menyusul kesuksesan film live action Aladdin, Disney dikabarkan tengah menggarap sekuel film tersebut.

Melansir Variety, Disney tengah dalam tahap pengembangan naskah untuk film sekuel Aladdin. John Hatins dan Andrea Berloff ditunjuk untuk menulis kelanjutan kisah Aladdin. Dan Lin dan Jonathan Eirich juga disebut akan kembali memproduseri film ini.

Produser berharap aktor Will Smith, Mena Massoud dan Naomi Scott akan kembali di sekuel Aladdin. Sementara sang sutradara Guy Richtie juga belum bisa dipastikan akan kembali menjadi sutradara dalam film ini.

Baca juga: Musikal 'Aladdin' Konfirmasi Jajaran Pemain Termasuk Kim Junsu dan Lee Sung Kyung

Dari segi cerita, sekuel Aladdin akan tampil fresh dengan cerita yang baru, tidak megacu pada film animasi Te Return of Jafar (1994) dan Aladdin and The King of Thieves (1996).

Sebelumnya Mena Massoud pernah memprediksi peluang film ini memiliki sekuel. "Saya tak berpikir itu akan menjadi Return of Jafar, tapi saya pikir ada kemungkinan untuk sekuel, ya," kata Massoud.

Aladdin mengantongi sukses besar usai tayang pada Mei 2019. Aladdin meraup 1,05 miliar dolar AS atau Rp 14,8 triliun di box office.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Kim Ji Ho dan Kim So Jung dari Dispatch memenangkan penghargaan Reporter of the Month ke 412 (Pelaporan Investigasi Kategori 2), dalam upacara yang digelar oleh Asosiasi Jurnalis Korea....
  • HOT !
    Song Mino WINNER, yang diduga lalai dalam pelayanan sosial, hadir di kantor polisi untuk pemeriksaan....
  • HOT !
    Netflix merilis video teaser pertama dari drama terbaru When Life Gives You Tangerines yang dibintangi IU dan Park Bo Gum, jelang penayangan perdana pada tanggal 7 Maret mendatang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)