home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Inseong dan Hwiyoung SF9 Hingga Kim Nu Ri Dikonfirmasi Bintangi Web Drama Komedi

Rabu, 24 Juni 2020 20:30 by Rie127 | 943 hits
Inseong dan Hwiyoung SF9 Hingga Kim Nu Ri Dikonfirmasi Bintangi Web Drama Komedi
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Pada Rabu (24/06), perusahaan produksi Big Picture Mart memberikan konfirmasi, bahwa dua member dari boy group SF9, Inseong dan Hwiyoung telah berpartisipasi dalam web drama berjudul ‘Dok Go Bin is Updating’ yang akan tayang pada bulan Agustus.

Selain Inseong dan Hwiyoung, Kim Nu Rid an Moon Sang Hoon juga akan turut berperan dalam web drama tersebut, dan baru saja menyelesaikan hari pertama syuting dengan hasil yang luar biasa.

‘Dok Go Bin is Updating’ sendiri merupakan web drama bergenre komedi yang menceritakan tentang persahabatan antara Ha Haok Ho (diperankan oleh Inseong), seorang mahasiswa dengan hati yang baik, dan robot AI bernama Dok Go Bin (diperankan oleh Hwiyoung).

Baca juga: Hwiyoung SF9 Umumkan Debut Solo Lewat Single Digital

Dok Go Bin seharusnya menjadi salah satu karya terbesar dalam sejarah dengan kombinasi sempurna dari hardware dan software, tetapi secara misterius dirilis dengan label Incomplete.

Kim Nu Ri sendiri akan berperan sebagai Jin Yoo Ra, dan dijuluki sebagai Goddess of Social Media, ia juga merupakan gadis yang populer di sekolahnya, dan menjadi perempuan yang disukai oleh Ha Deok Ho.

Sementara itu, Moon Sang Hoon akan berperan sebagai Profesor Kim, yang sangat cerdas, sekaligus menjadi orang yang menciptakan Dok Go Bin dengan harapan dapat mengubah hidupnya.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Boy group Stray Kids telah membuat sejarah baru di Billboard! Mereka berhasil mendebutkan album No. 1 di chart Billboard 200 enam kali berturut turut....
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, film Firefighters secara resmi mencapai 2.005.651 penonton bioskop per tanggal 18 Desember, atau hanya dalam 16 hari setelah dirilis pada tanggal 4 Desember lalu....
  • HOT !
    Boy group global GOT7 akan comeback sebagai grup lengkap! Kakao Entertainment mengumumkan pada 20 Desember bahwa GOT7 akan merilis mini album baru 'WINTER HEPTAGON' pada tanggal 20 Januari 2025 dan akan memulai promosi grup lengkap untuk pertama kalinya dalam waktu sekitar 3 tahun....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)