home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Dua Lipa Kecewa Disebut Fasis

Kamis, 23 Juli 2020 20:00 by bellaevania | 510 hits
Dua Lipa Kecewa Disebut Fasis
Image Source: News Break

DREAMERS.ID - Penyanyi asal Inggris, Dua Lipa dituduh fasis setelah mengunggah foto peta Albania, Kosovo dan sebagian negara Balkan yang sebagian besar dihuni etnis Albania. Dalam peta tersebut juga tertera tulisan "autochthonous" yang berkaitan erat dengan gerakan nasionalis ekstrem Albania.

Dua Lipa dituduh mendukung impian kelompok tertentu untuk mendirikan Albania Raya, yang menggabungkan semua etnis Albania. Unggahan tersebut pun mendapat reaksi keras. Kekasih Anwar Hadid ini menilai unggahannya tersebut disalah artikan.

Ia menyakan tidak ingin memicu kebencian. "Saya sedih dan marah karena unggahan saya disalahartikan oleh beberapa kelompok dan individu yang mempromosikan separatisme etnis, sesuatu yang sepenuhnya saya tentang," tulisnya di Instagram.

Ia juga kecewa selalu dikritik setiap membahas Kosovo, yang merupakan tempat kelahiran orang tuanya. "Kita semua pantas bangga dengan etnis kita dan dari mana kita berasal. Saya hanya ingin negara saya terwakili di peta dan dapat berbicara dengan bangga dan gembira tentang akar bahasa Albania dan negara ibu saya."

Kosovo diketahui telah mendeklarasikan kemerdekaan, lepas dari Serbia pada 17 Februari 2008. Tetapi Serbia masih belum mengakui kemerdekaan ini. Keduanya memiliki konflik terkait perbedaan agama dan etnis.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....
  • HOT !
    Dispatch merilis laporan eksklusif yang mengungkap tekanan yang didapat mendiang Kim Sae Ron dalam beberapa tahun sebelum akhir hayatnya, yang melibatkan aktor Kim Soo Hyun dan mantan agensinya, Gold Medalist....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)