home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Drama Baru Joo Won dan Kim Hee Sun Tayang Perdana dengan Rating Tertinggi

Sabtu, 29 Agustus 2020 14:53 by fzhchyn | 468 hits
Drama Baru Joo Won dan Kim Hee Sun Tayang Perdana dengan Rating Tertinggi
Image source: SBS

DREAMERS.ID - Drama baru SBS Alice memulai penayangannya dengan awal yang sangat menjanjikan. Dibintangi Joo Won dan Kim Hee Sun, drama ini baru saja menayangkan episode perdananya pada 28 Agustus kemarin malam.

‘Alice’ merupakan drama sci-fi yang dibalut aksi thriller tentang Park Jin Gyeom (Joo Won), seorang detektif yang menemukan keberadaan penjelajahan waktu dan akhirnya bertemu dengan seorang wanita yang mirip ibunya (Kim Hee Sun).

Episode pertamanya yang tayang 28 Agustus kemarin berhasil mencatat rating penonton tertinggi dan membuat drama ‘Alice’ menduduki posisi pertama di slot waktu tersebut di semua saluran penyiaran publik.

Baca juga: Alice eks Hello Venus Akan Menikah Akhir Bulan Ini

Menurut lembaga rating Nielsen Korea, pemutaran perdana drama SBS ‘Alice’ sukses mencatat rating penonton rata-rata sebesar 4,1 persen dan 6,1 persen secara nasional untuk kedua bagiannya.

Sementara drama JTBC ‘Graceful Friends’ membatalkan penayangannya karena saluran menyiarkan laporan berita khusus tentang COVID-19. Drama ini akan menayangkan dua episode terakhirnya minggu depan pada 4 dan 5 Spetember.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Telah dilaporkan bahwa sebuah jarum suntik ditemukan di samping jasad penyanyi Wheesung, yang meninggal dunia di rumahnya pada 10 Maret lalu....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, GOLDMEDALIST, dengan tegas membantah rumor kencan yang menyebutkan aktor ternama tersebut menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)