home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Kim So Yeon Akui Akan Menyesal Jika Tidak Bermain Dalam Drama ‘Penthouse’

Rabu, 30 September 2020 17:40 by Rie127 | 1318 hits
Kim So Yeon Akui Akan Menyesal Jika Tidak Bermain Dalam Drama ‘Penthouse’
Image Source: Allkpop

DREAMERS.ID - Baru-baru ini, foto teaser untuk Kim So Yeon dalam drama terbaru SBS Penthouse telah terungkap. Dalam foto teaser tersebut, pemain dari drama ‘Mother of Mine’ tampil bak ratu sejagat yang serba glamor.

Kim So Yeon juga akan tampil dengan karakter berbeda yang belum pernah ia perlihatkan sebelumnya di drama yang dimainkannya. Dalam drama yang disutradarai oleh Joo Dong Min ini, Kim So Yeon akan memancarkan sisi gelapnya sebagai seorang yang penuh dengan ambisi.

Tidak hanya itu, aktris kelahiran 2 November 1980 tersebut juga mengungkapkan dirinya akan menyesal jika tidak mengambil proyek drama Penthouse. Ia juga mengakui dapat mengembangkan karakternya lewat ide dari sang sutradara.

Kim So Yeon berbagi, “Aku ingin berakting dalam karya penulis Kim Soon Ok suatu hari nanti, jadi aku merasa terhormat memiliki kesempatan ini. Naskahnya sangat luar biasa, dan aku tahu aku akan menyesalinya jika tidak bertemu dengan drama ini. Aku melakukan yang terbaik dengan hati yang bersyukur.”

Baca juga: Exclusive Interview: Kim So Yeon Lakukan Ini untuk Perankan Karakter Hong Ju!

Ia melanjutkan, “Sutradara Joo Dong Min sangat menyukai drama ini, dan dia berusaha keras untuk syuting setiap adegan, jadi aku menjadi terinspirasi untuk bekerja lebih keras. Berkat idenya, aku bisa menggambarkan karakter dengan lebih baik. Aku sangat berterima kasih atas bantuannya.”

Berbicara mengenai suasana di lokasi syuting, So Yeon mengakui bahwa ia nyaman berada disana, dan banyak belajar dari aktor dan aktris lain yang juga turut bergabung dalam drama. Ia juga berharap bahwa penonton dapat menantikan aksinya.

Tim produksi juga berbagi, “Kami senang bisa bekerja sama dengan Kim So Yeon yang akan membuat drama bersinar dengan kemampuan aktingnya yang kuat. Transformasi Kim So Yeon yang tidak biasa akan berada di luar imajinasi. Silakan tonton untuk melihat bagaimana kisah Cheon Seo Jin akan terungkap, dan bagaimana dia akan menambah ketegangan pada drama.”

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Telah dilaporkan bahwa sebuah jarum suntik ditemukan di samping jasad penyanyi Wheesung, yang meninggal dunia di rumahnya pada 10 Maret lalu....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, GOLDMEDALIST, dengan tegas membantah rumor kencan yang menyebutkan aktor ternama tersebut menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)