home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Keyeast Entertainment Gelontorkan Dana Rp 140 Miliar untuk Drama Baru YoonA 'Hush'

Rabu, 04 November 2020 09:48 by muthiasp | 952 hits
Keyeast Entertainment Gelontorkan Dana Rp 140 Miliar untuk Drama Baru YoonA 'Hush'
Image source: JTBC

DREAMERS.ID - YoonA dan Hwang Jung Min dipasangkan dalam drama terbaru JTBC berjudul 'Hush'. Kabar terbaru menyebutkan jika bagian produksi dari agensi Keyeast Entertainment telah mengucurkan dana miliaran rupiah untuk drama tersebut.

Melansir laman No Cut News (3/11), Keyeast Entertainment disebutkan telah menandatangani kontrak produksi dengan JTBC Studios untuk drama 'Hush'. Kontraknya senilai 11,8 miliar won atau sekitar Rp 140 miliar. Angka yang fantastis untuk produksi sebuah drama non-action.

Drama 'Hush' mengisahkan tentang Han Joon Hyeok (Hwang Jung Min) adalah reporter veteran untuk sebuah surat kabar. Dia pertama kali menjadi reporter untuk mengejar keadilan, tetapi sekarang menghadapi konflik antara idealisme dan pragmatisme. Han Joon Hyeok juga harus menangani masalah pribadi sebagai suami dan ayah.

Sedangkan YoonA berperan sebagai Lee Ji Soo, reporter magang yang bersemangat dan berani. Han Joon Hyeok sebagai mentornya, di mana mereka bekerja di tim yang sama.

Baca juga: Ada yang Baru, Ini 5 Drama Korea Dibintangi YoonA SNSD

Drama ini diharapkan dapat menggambarkan dunia reporter yang realistis dan manusiawi, di mana banyak hal untuk dikatakan tetapi memilih untuk tetap diam karena gaji dan mata pencaharian mereka bergantung padanya.

Drama 'Hush' disebut sebagai salah satu drama Korea yang paling dinantikan tahun ini karena menjadi proyek comeback layar kaca Hwang Jung Min setelah 8 tahun. Serta kembalinya YoonA ke dunia drama Korea setelah tiga tahun, dan pasca kesuksesan film 'Exit'.

Sebelumnya, Keyeast sudah sukses berinvestasi dalam produksi enam drama populer tahun ini, yaitu tvN Psychopath Diary, SBS Hyena, MBN My Dangerous Wife, Netflix The School Nurse Files, termasuk JTBC Live On dan Hush. Serta konten Playlist di Youtube yang sudah mencatatkan 5 juta pelanggan di seluruh dunia.

Fyi, Keyeast Entertainment merupakan agensi yang menaungi sederet aktor dan aktris ternama seperti Kim Dong Wook, Moon Ga Young, Woo Do Hwan, dan baru-baru ini menggaet Ji Soo. Mereka berada di bawah naungan bisnis SM Entertainment.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Aktor Kim Soo Hyun, yang terseret tuduhan pernah menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron saat masih di bawah umur, akhirnya diprediksi akan keluar dari acara ‘Good Day’....
  • HOT !
    Aktor Kim Soo hyun menghadapi kontroversi yang meningkat setelah beredarnya foto yang memperlihatkan dirinya mencium pipi mendiang aktris Kim Sae Ron....
  • HOT !
    Fandom global BTS, yang dikenal sebagai ARMY, menjadi fokus dari film dokumenter yang sangat dinantikan 'FOREVER WE ARE YOUNG,' yang akan ditayangkan perdana di Festival Film South by Southwest (SXSW) 2025 pada tanggal 10 Maret (waktu setempat)....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)