DREAMERS.ID - Persaingan rating drama Korea Senin - Selasa tak kalah sengit dari akhir pekan. Di minggu ini, drama SBS The Penthouse kembali memimpin, sedangkan penonton harus melepas drama JTBC 18 Again yang sudah menayangkan episode terakhir.
Berdasarkan data yang dirilis oleh lembaga rating Nielsen Korea, episode Senin (9/11) malam dari drama SBS The Penthouse mencatat rating pemirsa sebesar 9,6 dan 12,9 persen. Turun dari rating minggu lalu sebesar 10,8 dan 13,9 persen.
Kemudian drama The Penthouse bangkit lagi di penayangan Selasa (10/11) malam dengan rating nasional rata-rata 10,3 dan 14,5 persen. Tandanya, memecahkan rekor rating pribadi terbaik yang sebelumnya sebesar 13,9 persen.
Episode ke 15 drama JTBC 18 Again mencatat rating 2,683 persen, sedikit turun dari rating minggu lalu. Lalu episode pamungkasnya yang tayang Selasa (10/11) malam meraih rating nasional rata-rata 2,743 persen
Baca juga: Baru 4 Episode, 'Strong Girl Namsoon' Lampaui Rating 'Strong Woman Do Bong Soon'
Sedangkan drama MBN My Dangerous Wife mengalami peningkatan dari minggu lalu ke angka rating 3,357 persen, pada Senin malam. Dan 3,403 persen pada Selasa malam, sehingga menjadikan rekor rating baru sepanjang penayangan.Di tvN, drama Birthcare Center mencatatkan rating 3,031 persen atau turun dari minggu lalu pada Senin malam. Namun drama tentang kehidupan ibu baru ini berhasil meningkatkan ratingnya ke 3,343 persen pada Selasa malam.
Di sisi lain, MBC Kairos yang sempat tidak tayang pada Senin malam, mendapatkan rating nasional 3,1 dan 3,4 persen di episode Selasa malam.
(mth)