DREAMERS.ID -Telah lama dinantikan, film Seo Bok yang dibintangi Gong Yoo dan Park Bo Gum, yang seharusnya dijadwalkan tayang pada akhir tahun lalu akan segera dirilis pada 15 April mendatang. Seo Bok sempat ditunda penayangannya karena kasus Covid-19 yang meningkat.
Selain film Seo Bok, Gong Yoo juga punya proyek film lain bersama Park Bo Gum, yakni Wonderland. Film yang juga direncanakan tayang tahun 2021 ini turut dibintangi oleh Bae Suzy dan Choi Woo Shik yang dikenal dalam film Parasite. Wonderland juga jadi reuni Gong Yoo dengan aktris Jung Yu Mi setelah bekerja sama dalam film Train to Busan dan Kim Ji Young: Born 1982.
Dalam pemotretan dan wawancara majalah Esquire Korea baru-baru ini, Gong Yoo menjawab pertanyaan soal kesannya kembali bekerja sama dengan Park Bo Gum yang saat ini tengah menjalani wajib militer.
Baca juga: Dibanding Adegan Dewasa, Gong Yoo Lebih Khawatirkan Adegan Ini di 'The Trunk'
Gong Yoo menyebut soal perbedaan usia, "Karena kami memiliki sedikit perbedaan usia, saya selalu berpikir tentang diri saya di usianya saat saya melihatnya,” ujar Gong Yoo."Meskipun ini pertama kalinya kami bertemu dan bekerja sama, saya memikirkan rentang usia dan berpikir 'Pemikiran seperti apa yang dimiliki Bo Gum sekarang dan pola pikir seperti apa yang dia miliki sebagai seorang aktor?' yang menciptakan jenis ikatan khusus."
Gong Yoo menambahkan, “Di luar, dia sangat bertanggung jawab, cerdas, dan selalu tersenyum, tapi saya percaya ada kekhawatiran tertentu yang dia miliki di dalam. Namun, saya juga berpikir bahwa dia tidak dapat menunjukkan hal itu kepada orang lain dan hanya mengeluarkan isi hati sendiri."
(bef)