DREAMERS.ID - Kate Middleton resmi menginjak usia 40 tahun pada Minggu, 9 Januari 2022. Istana Kensington pun telah merilis tiga potret baru Duchess of Cambridge tersebut.
Istri dari Pangeran William ini tampak anggun dan lebih bersinar dari sebelumnya dalam balutan tiga gaun Alexander McQueen yang berbeda. Fotografer Paolo Rovers mengambil foto di Kew Gardens di London pada November lalu. Foto-foto ini akan masuk koleksi permanen Galeri Potret Nasional.
Dalam salah satu foto, ibu dari Pangeran George, Putri Charlotte, dan Pangeran Louis itu mengenakan gaun merah one shoulder dan anting-anting berlian dari koleksi Ratu Elizabeth II.
Baca juga: Kata Pakar Soal Bahasa Tubuh Kate Middleton Di Video Pengumuman Kankernya
Di foto lain, Kate mengenakan gaun ruffle putih serta anting-anting berlian dan mutiara milik mendiang Putri Diana. Kemudian foto ketiga menunjukkan dia mengenakan gaun putih off-the-shoulder dengan pita di samping. Di ketiga foto, rambut Duchess ditata dengan gaya gelombang.Potret baru Kate Middleton dirilis sebulan setelah dia memukau penonton pada pertunjukan musik publik pertamanya sebagai seorang bangsawan. Duchess tampil memainkan piano di atas panggung dengan penyanyi Skotlandia, Tom Walker di Royal Carols: Together at Christmas yang disiarkan pada malam Natal.
(bef)