home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Album BLACKPINK 'BORN PINK' Terjual 1 Juta Kopi dalam Sehari!

Minggu, 18 September 2022 12:10 by muthiasp | 873 hits
Album BLACKPINK 'BORN PINK' Terjual 1 Juta Kopi dalam Sehari!
Image source: YG Entertainment

DREAMERS.ID - Baru satu hari dirilis, album baru BLACKPINK 'BORN PINK' telah membuat sejarah K-pop dengan menembus angka penjualan album fisik lebih dari 1 juta kopi dalam waktu 24 jam.

Menurut Hanteo Chart, 'BORN PINK' terjual sebanyak 1.011.266 kopi pada 16 September saja, menjadikannya album pertama oleh artis wanita mana pun dalam sejarah Hanteo yang terjual lebih dari satu juta kopi pada hari pertama perilisannya.

Sebelumnya, 'BORN PINK' juga menjadi album pertama oleh artis wanita mana pun setelah melampaui 2 juta stok pre-order. BLACKPINK kini adalah artis dengan penjualan hari pertama tertinggi ketiga secara keseluruhan, setelah BTS dan SEVENTEEN.

Baca juga: Rilis Jadwal Tur Dunia, BLACKPINK Menjadi Girl Group K-Pop Pertama yang Tampil di Stadion Wembley

Selain itu, 'BORN PINK' berhasil menggandakan hampir dua kali lipat rekor penjualan pribadi BLACKPINK di hari pertama sebelumnya 589.310, yang ditetapkan oleh album 'THE ALBUM' pada tahun 2020.

'BORN PINK' juga menduduki peringkat puncak di tangga lagu iTunes Top Albums 54 negara, termasuk Amerika Serikat dan Inggris. Serta mencapai No. 1 di tangga lagu Apple Music Top Albums di setidaknya 60 wilayah berbeda.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Aktor Kim Soo Hyun, yang terseret tuduhan pernah menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron saat masih di bawah umur, akhirnya diprediksi akan keluar dari acara ‘Good Day’....
  • HOT !
    Aktor Kim Soo hyun menghadapi kontroversi yang meningkat setelah beredarnya foto yang memperlihatkan dirinya mencium pipi mendiang aktris Kim Sae Ron....
  • HOT !
    Fandom global BTS, yang dikenal sebagai ARMY, menjadi fokus dari film dokumenter yang sangat dinantikan 'FOREVER WE ARE YOUNG,' yang akan ditayangkan perdana di Festival Film South by Southwest (SXSW) 2025 pada tanggal 10 Maret (waktu setempat)....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)