home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Johnny Depp Pacari Pengacara Inggris Joelle Rich

Jumat, 23 September 2022 10:45 by bellaevania | 1299 hits
Johnny Depp Pacari Pengacara Inggris Joelle Rich
Image Source: Eonline

DREAMERS.ID - Johnny Depp dikabarkan tengah berkencan dengan Joelle Rich, seorang pengacara yang mewakili aktor tersebut dalam gugatan pencemaran nama baik tahun 2018 terhadap majalah Inggris, The Sun.

Joelle Rich membela Depp ketika ia mengajukan gugatan terhadap The Sun pada 2018 karena melabelinya sebagai "pemukul istri" mengacu pada pernikahan sebelumnya dengan aktris Amber Heard.

Namun, Joelle Rich tidak menjadi bagian dari penasihat hukumnya dalam persidangan pencemaran nama baik terhadap aktris Amber Heard di AS awal tahun ini.

Baca juga: Johnny Depp Sumbangkan Uang Ganti Rugi dari Amber Heard ke Badan Amal

Meskipun Joelle Rich tidak tergabung dalam tim hukum terbaru Depp, dia menunjukkan dukungannya kepada sang aktor dengan beberapa kali hadir di pengadilan selama persidangannya.

Kisah percintaan Johnny Depp muncul tiga bulan setelah rumor beredar bahwa Depp berkencan dengan pengacaranya yang lain, Camille Vasquez selama persidangan pencemaran nama baik di AS.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Jellyfish Entertainment mengumumkan pada 9 Mei bahwa tiga member VERIVERY, yaitu Dongheon, Gyehyeon, dan Kangmin, akan menjalani hiatus sementara dari aktivitas grup mulai 11 Mei karena "jadwal pribadi yang belum dirilis."...
  • HOT !
    Keena FIFTY FIFTY untuk sementara menghentikan aktivitasnya karena mengalami gangguan stres pasca trauma (PTSD). Hal ini diungkapkan oleh agensi ATTRAKT kepada iMBC Entertainment pada 9 Mei....
  • HOT !
    Drama baru KBS 2TV ‘The First Night With the Duke’, yang akan tayang perdana pada 11 Juni mendatang, baru saja merilis dua poster utama yang menampilkan Ok Taecyeon dan Seohyun....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)