home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

BLACKPINK Dikonfirmasi Jadi Penampil Utama di Coachella 2023

Rabu, 11 Januari 2023 09:40 by muthiasp | 457 hits
BLACKPINK Dikonfirmasi Jadi Penampil Utama di Coachella 2023
Dreamers.id

DREAMERS.ID - BLACKPINK akan kembali memeriahkan panggung Coachella. Festival musik tahunan tersebut baru saja merilis lineup artis yang akan tampil dalam Coachella 2023 pada bulan April mendatang.

Bersama dengan Bad Bunny dan Frank Ocean, BLACKPINK menjadi headline Coachella 2023. Ini artinya, BLACKPINK membuat sejarah baru sebagai grup K-pop pertama yang menjadi penampil utama di Coachella.

BLACKPINK kini bergabung dengan Björk, Lady Gaga, Beyoncé, Ariana Grande, dan Billie Eilish sebagai penampil utama wanita di Coachella. Sebelumnya, mereka juga menjadi grup K-Pop pertama yang tampil di Coachella 2019.

Baca juga: 6 Aris K-Pop Tempati 8 dari Top 10 Chart IFPI Global Album Sales 2022

Pelantun lagu 'Pink Venom' tersebut dijadwalkan tampil di Coachella 2023 pada 15 dan 22 April. Artis lain yang tampil di hari tersebut di antaranya Rosalía, $uicideboy$, the Kid LAROI, Charli XCX, Labrinth, boygenius, hingga DJ dan penyanyi asal Korea Yaeji.

Sementara itu, BLACKPINK saat ini disibukkan dengan tur konser dunia BORN PINK di wilayah Asia. Termasuk konser di Indonesia pada 11 dan 12 Maret bertempat di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Pada 28 Maret, tvN merilis poster menarik untuk drama musim kedua ‘Tale of the Nine Tailed 1938’ yang dibintangi oleh Lee Dong Wook. Sebelumnya pada musim pertama, ‘Tale of the Nine Tailed’ yang tayang pada akhir tahun 2020, menceritakan kisah gumiho jantan (rubah berekor sembilan mitos) Yi Yeon (Lee Dong Wook) di era modern....
  • HOT !
    Jun Ji Hyun dan Kang Dong Won mungkin bersatu untuk sebuah drama baru! Pada 28 Maret, seorang perwakilan industri melaporkan bahwa kedua aktor tersebut akan membintangi drama baru ‘Polaris’ (judul tentatif)....
  • HOT !
    Baru baru ini pemain film Netflix terbaru ‘Kill Boksoon’, Jeon Do Yeon, Sul Kyung Gu, Kim Si Ah, Esom, Koo Kyo Hwan, hingga sutradara Byun menghadiri konferensi pers untuk membahas mengenai film yang akan dirilis secara resmi pada 31 Maret mendatang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)