home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Jimin BTS Lari dari Kenyataan dan Rasa Sakit dalam MV Debut Solo 'Like Crazy'

Jumat, 24 Maret 2023 13:30 by fzhchyn | 1768 hits
Jimin BTS Lari dari Kenyataan dan Rasa Sakit dalam MV Debut Solo 'Like Crazy'
Image source: Big Hit

DREAMERS.ID - Jimin BTS resmi merilis album solo pertamanya! Setelah dibuka dengan single pra-rilis ‘Set Me Free Pt.2’ pada 17 Maret lalu, album debut solonya ‘FACE’ akhirnya dirilis bersamaan dengan video musik untuk lagu utama ‘Like Crazy’ pada 24 Maret pukul 13:00 KST.

MV dibuka dengan Jimin di sebuah pesta, yang perlahan berganti menjadi dia duduk sendirian di dapur dengan lampu yang berkedip-kedip. Penyanyi itu kemudian berpindah di antara dua lokasi di sepanjang video, saat dia membawakan lagu.

‘Like Crazy’ menyampaikan perasaan menutup mata terhadap kenyataan dan melarikan diri untuk melupakan rasa sakit. Dalam sebuah kesempatan, Jimin mengungkapkan bahwa lagu ini terinspirasi dari salah satu film favoritnya dengan judul yang sama.

Baca juga: Jimin BTS Bergabung dengan PSY Sebagai Solois K-Pop yang Memiliki Prestasi Ini Billboard Hot 100

Album ‘FACE’ menggambarkan Jimin menghadapi dirinya sendiri dan mempersiapkan awal baru sebagai solois setelah pandemi, kata BIGHIT MUSIC dalam pernyataan resminya. Sementara lagu utama ‘Like Crazy’ adalah lagu bergenre synth-pop yang menggabungkan suara synth dan drum yang intens dengan timbre yang memilukan.

Jimin menyajikan enam track dalam album solonya, yaitu ‘Face-off’, ‘Interlude: Dive’, ‘Like Crazy’, ‘Alone’, ‘Set Me Free Pt.2’, dan ‘Like Crazy (English Version)’. Sejumlah musisi berbakat, seperti Pdogg, Supreme Boi, GHSTLOOP, EVAN, BLVSH dan Chris James, serta leader BTS RM, berpartisipasi dalam produksi album ‘FACE’.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Key SHINee menyumbangkan 50 juta won (sekitar 553 juta rupiah) untuk rumah sakit anak anak tempat ibunya bekerja sebagai manajer keperawatan....
  • HOT !
    Aktris asal Tiongkok, Zhao Lusi belakangan menjadi pembicaraan banyak orang setelah tersebar fotonya yang lemah tidak berdaya di atas kursi roda, serta postingan yang mengungkap pelecehan dari agensinya....
  • HOT !
    Outlet media News1 baru baru ini mengadakan survei yang menyasar para pakar musik pop dengan topik 'penyanyi yang paling diantisipasi tahun 2025'....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)