home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Hari Ini Akan Kita Ceritakan Nanti Rilis Trailer Jelang Tayang 27 Juli

Selasa, 27 Juni 2023 20:00 by muthiasp | 532 hits
Hari Ini Akan Kita Ceritakan Nanti Rilis Trailer Jelang Tayang 27 Juli
Image source: Netflix

DREAMERS.ID - Film Netflix terbaru Hari Ini Akan Kita Ceritakan Nanti akan tayang di Netflix pada 27 Juli 2023. Hari Ini Akan Kita Ceritakan Nanti turut dibintangi oleh Donny Damara, Susan Bachtiar, Rukman Rosadi, Ira Wibowo, dan Muhammad Khan.

Disutradarai oleh Angga Dwimas Sasongko, film ini merupakan bagian terakhir dari cerita keluarga Narendra dalam dunia Nanti Kita Cerita tentang Hari Ini yang meliputi film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (2020) dan Jalan yang Jauh, Jangan Lupa Pulang (2023).

Hari Ini Akan Kita Ceritakan Nanti menghadirkan secara paralel awal kisah cinta Narendra (Jourdy Pranata) dan Ajeng (Yunita Siregar) yang datang dari status sosial berbeda serta perjuangan Angkasa (Rio Dewanto) dan Lika (Agla Artalidia) menghadapi titik genting dalam pernikahan mereka.

Baca juga: Final NKTCHI Universe, Hari Ini Akan Kita Ceritakan Nanti Perjuangan Cinta Dua Lini Masa

Dengan latar tahun 1987 dan 2022, film ini mempertemukan masa lalu dan masa kini dengan benang merah dua laki-laki yang terikat hubungan darah namun berbeda pandangan tentang hidup dan pernikahan.

Video trailer yang dirilis hari ini memperlihatkan keterlibatan Narendra untuk menengahi ketegangan dalam hubungan Angkasa dan Lika. Penonton kemudian diajak kembali ke tahun 1980-an untuk mengintip kisah cinta dan perjuangan Narendra muda untuk mendapatkan hati Ajeng.

Dua masa dengan kerumitan masing-masing berjalan beriringan dan terikat oleh sebuah kalimat, "Cinta akan lebih berarti ketika ia diperjuangkan".

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Dalam sesi talk show Outdoor Stage untuk serial Gangnam B Side, yang diundang ke bagian 'On Screen' dari Festival Film Busan (BIFF) ke 29, Ji Chang Wook mengungkapkan kesan mendalam terhadap akting BIBI....
  • HOT !
    Yuta menjadi anggota NCT selanjutnya yang resmi debut solo. Yuta debut solo di Jepang dengan merilis album bertajuk Depth pada tanggal 3 Oktober....
  • HOT !
    Lee Changsub BTOB dengan jujur mengakui bahwa ia sempat mengalami depresi parah karena masalah kesehatan tenggorokannya....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)