home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Han So Hee Akui Hubungannya dengan Ryu Jun Yeol

Sabtu, 16 Maret 2024 10:57 by muthiasp | 490 hits
Han So Hee Akui Hubungannya dengan Ryu Jun Yeol
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Sempat dibantah oleh agensinya, Han So Hee secara pribadi mengakui hubungan asmaranya dengan Ryu Jun Yeol melalui blog pribadinya pada Sabtu (16/3) pagi.

Dia menulis, "Pertama, memang benar bahwa kita menjalin hubungan dengan perasaan positif. Namun, saya berharap orang-orang tidak menggunakan kata “transfer”."

Han So Hee menceritakan bahwa dia bertemu dengan Ryu Jun Yeol di pameran foto aktor tersebut saat menghadirinya bersama seorang teman yang juga fotografer.

Baca juga: D.O dan Han So Hee Saling Kirim Dukungan ke Lokasi Syuting Masing-masing

"Memang benar kami bertemu melalui pameran, tapi aku pergi ke sana dengan seorang teman yang merupakan seorang fotografer dengan tujuan melihat pameran tersebut, dan karena aku mendengar berita bahwa kami mungkin akan mengerjakan sebuah proyek bersama, aku akhirnya menyapa," jelasnya.

Han So Hee kemudian mengungkapkan bahwa mereka memiliki perasaan spesial di awal tahun 2024, setelah Ryu Jun Yeol mengumumkan putus dari Hyeri.

"Aku dengar artikel berita tentang perpisahan itu terbit di bulan November. Berdasarkan fakta ini, aku menegaskan perasaanku sendiri, dan aku terus melanjutkan hubungan tersebut," ungkapnya

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Konflik hukum antara grup K pop NewJeans (NJZ) dan agensi ADOR terkait kontrak eksklusif semakin memanas....
  • HOT !
    KBS kembali dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk menayangkan drama 'Dear.M' yang telah tertunda selama empat tahun....
  • HOT !
    Yeji ITZY berbagi cerita dan perasaannya menjelang debut solo perdananya setelah enam tahun berkarier bersama grup. Pada 10 Maret, Yeji menggelar konferensi pers untuk merayakan perilisan mini album solo pertamanya AIR....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)