DREAMERS.ID - G-DRAGON akan memulai proyek seni yang menggabungkan teknologi AI, ilmu antariksa, dan hiburan.
G-DRAGON berkolaborasi dengan perusahaan AI entertech Galaxy Corporation dan KAIST (Institut Sains dan Teknologi Korea) untuk meluncurkan proyek pengiriman video musik ke luar angkasa menggunakan lagu-lagunya serta teknologi 'Sora' dari Azure OpenAI. Proyek ini akan resmi diluncurkan hari ini (9 April) pukul 20:00 KST di Institut Penelitian Antariksa KAIST.
Pengiriman ini bukan sekadar peluncuran musik biasa, melainkan dianggap sebagai eksperimen seni yang bertujuan merekam konten budaya manusia di luar angkasa dan mencoba berkomunikasi dengan potensi peradaban luar bumi.
Baca juga: Lagu G-Dragon 'HOME SWEET HOME' Berhasil Dikirim ke Luar Angkasa
Proyek ini terutama menarik perhatian karena terkait dengan program 'Search for Extraterrestrial Intelligence' (Pencarian Kehidupan Cerdas Luar Bumi) atau SETI, yang pernah mengirimkan musik The Beatles ke luar angkasa, merupakan yang pertama kali dilakukan di Korea.Selain itu, pengiriman ini juga mencakup video musik berbasis Sora yang merupakan hasil kerja sama G-DRAGON dengan Microsoft, menambah makna simbolis dalam perpaduan musik, visual, dan AI.
Saat ini, G-DRAGON juga menjabat sebagai profesor tamu di Departemen Teknik Mesin KAIST dan secara konsisten menunjukkan ketertarikannya pada proyek seni berbasis teknologi dan sains.
(fzh)