home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Live Momen CNBlue di Konser '[BETWEEN US] IN JAKARTA': "Saya Kangen Kamu"

Sabtu, 15 Juli 2017 22:00 by dodo07 | 3115 hits
Live Momen CNBlue di Konser '[BETWEEN US] IN JAKARTA': "Saya Kangen Kamu"
Image source: Dreamers.id

DREAMERS.ID - Penantian panjang BOICE Indonesia atau sebutan penggemar CNBlue untuk melihat idolanya akhirnya terjawab lewat gelaran acara ‘2017 CNBLUE LIVE [BETWEEN US] IN JAKARTA’ pada Sabtu (15/7). Bertempat di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang, grup band beraliran rock ini tampil dalam formasi lengkap menghibur para penggemar.

Dibuka dengan penampilan apik membawakan lagu ‘Radio’, CNBlue mulai memanaskan gelaran acara konser tersebut yang sukses disambut teriakan histeris para penggemarnya. Penampilan pun berlanjut ketika grup band naungan FNC Entertainment ini membawakan lagu 'When I Was Young', 'Domino' dan 'I’m Sorry'.


Image source: Dreamers.id

Seperti pada pertunjukkan konser pada umumnya, keempat member CNBlue sempat menyapa para penggemar sambil memperkenalkan diri. Menariknya, Yonghwa ternyata memperkenalkan dirinya dengan menggunakan bahasa Indonesia yang makin membuat suasana menjadi heboh, sementara sisanya memperkenalkan diri dengan bahasa Inggris.


Image source: Dreamers.id

Baca juga: Jung Yonghwa CNBLUE Batasi Kegiatan Usai Jalani Operasi Lutut

Selain memperkenalkan nama masing-masing, para member juga sempat mengatakan “aku kangen kalian”. Seperti diketahui, CNBlue sendiri terakhir mengunjungi Indonesia pada 2013 lalu.

Tak sampai di situ, ternyata Yonghwa juga sempat mempersembahkan penampilan dengan menyanyikan sebuah lagu yang memang ditujukkan untuk para BOICE Indonesia. Ia juga sempat menggoda penggemar dengan menyanyikan sepenggal lagu yang tengah populer belakangan ini, ‘Despacito’ namun liriknya sempat diubah dengan ‘Despacito ttopoki ttopoki’.

Wah ada-ada saja ya kelakuan para oppa CNBlue ini ^^

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Stray Kids kembali mengukir prestasi gemilang dalam dunia K pop di Amerika Serikat....
  • HOT !
    Konflik hukum antara grup K pop NewJeans (NJZ) dan agensi ADOR terkait kontrak eksklusif semakin memanas....
  • HOT !
    Agensi Dreamcatcher, Dreamcatcher Company telah mengeluarkan pernyataan resmi terkait kontrak eksklusif para member grup....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)