home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Girangnya Ezra Miller 'Justice League' Saat Dapat CD Album Bertanda Tangan BLACKPINK

Senin, 27 November 2017 12:11 by dodo07 | 2200 hits
Girangnya Ezra Miller 'Justice League' Saat Dapat CD Album Bertanda Tangan BLACKPINK
image source: dreamers.id

DREAMERS.ID - Meski masih tergolong grup rookie, BlackPink mampu membawa pengaruh yang baik tak hanya di Korea Selatan namun juga telah merambah ke negara-negara lain. Tak hanya orang biasa, ternyata seorang aktor papan atas Holywood pun juga diketahui menjadi fanboy dari grup berformasi empat member ini, lho!

Seperti dikabarkan sebelumnya, film ‘Justice League’ terdapat scene yang menampilkan tentang lagu milik Black Pink, ‘As If Your Last’. Ternyata, tak hanya dipakai untuk kebutuhan syuting, salah satu pemain dari film tersebut juga ada yang memang penggemar dari grup ini.

Ialah Ezra Miller, pemeran karakter The Flash di film superhero. Beruntungnya, saat melakukan promosi film ‘Justice League’ ia dikejutkan karena diberi CD Album Black Pink lengkap dengan  tangan para membernya.

Baca juga: Ezra Miller Mengaku Tidak Bersalah atas Tuduhan Pencurian

 “Ini adalah tanda tangan Black Pink in my area? Ya ampun. Ini sangat menyenangkan. Apakah ini benar-benar tanda tangan mereka?” ujar Erza Miller, kegirangan. “Black Pink, aku ada di area mu! Ini benar-benar luar biasa! Terimakasih Black Pink!” imbuhnya, dengan penuh rasa terima kasih.

Sementara itu, ‘Justice League’ sendiri bercerita tentang Bruce Wayne atau Batman (Ben Affleck) bersama Diana Prince atau Wodner Woman (Gal Gadot) yang berusaha mengumpulkan sekutu dan berhasil merekrut 3 metahuman yaitu Barry Allen atau The Flash (Ezra Miller), Arthur Curry atau Aquaman (Jason Momoa), dan Victor Stone atau Cyborg (Ray Fisher).

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Wonwoo SEVENTEEN akan memulai wajib militer. Menurut Pledis Entertainment, Wonwoo akan memasuki kamp pelatihan pada tanggal 3 April. Setelah menyelesaikan pelatihan dasar militer, ia akan memulai tugas alternatif sebagai pekerja layanan sosial....
  • HOT !
    Grup TVXQ memilih untuk melanjutkan kerja sama dengan SM Entertainment sekali lagi....
  • HOT !
    Grup idola Stray Kids menyumbangkan 800 juta won (sekitar 9,2 miliar rupiah) untuk bantuan darurat bagi korban kebakaran hutan di wilayah Ulsan, Gyeongbuk, dan Gyeongnam....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : hyunri16
Cast : Kyuhyun Yoona Yonghwa Seohyun Eunhyuk Taeyeon Yuri Minho

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)