home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Lee Jae Wook, Kim Hye Yoon, dan Lee Tae Ri Jadi Cameo Drama 'True Beauty'

Senin, 30 November 2020 15:20 by muthiasp | 654 hits
Lee Jae Wook, Kim Hye Yoon, dan Lee Tae Ri Jadi Cameo Drama 'True Beauty'
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Semakin dekat dengan tanggal perilisan drama terbaru tvN 'True Beauty', tim produksi membawa kabar baik yang menyenangkan. Lee Jae Wook, Kim Hye Yoon, dan Lee Tae Ri dikonfirmasi ikut berperan.

Pada 30 November, dilaporkan bahwa Kim Hye Yoon, Lee Jae Wook, dan Lee Tae ari telah menyelesaikan syuting penampilan cameo untuk drama 'True Beauty', yang akan tayang perdana pada 9 Desember 2020.

Kemudian sumber dari 'True Beauty' mengkonfirmasinya, "Memang benar bahwa Kim Hye Yoon, Lee Jae Wook, dan Lee Tae Ri akan membuat penampilan spesial. Kami menyelesaikan syuting baru-baru ini. Silakan tonton dramanya untuk mengetahui apa peran dan bagaimana penampilan mereka."

Baca juga: Rekomendasi 5 Drama Korea Komedi Romantis Adaptasi Webtoon

Ketiga bintang muda tersebut bersedia menjadi cameo karena sutradara Kim Sang Hyub yang mengarahkan drama 'True Beauty', sebelumnya adalah sutradara drama MBC 'Extraordinary You' yang dibintangi mereka.

Bisa ditebak Lee Jae Wook, Kim Hye Yoon, dan Lee Tae Ri akan berperan sebagai apa? Sementara itu, Lee Jae Wook baru saja menyelesaikan drama KBS 'Do Do Sol Sol La La Sol' pekan kemarin.

Kim Hye Yoon diketahui sedang sibuk syuting drama terbarunya berjudul 'Snowdrop'. Sedangkan Lee Tae Ri menjadi sorotan atas perannya sebagai Imoogi di drama tvN 'Tale of the Nine Tailed'.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    LE SSERAFIM kembali mengejutkan penggemar dengan mengumumkan kolaborasi bersama band ternama asal Inggris, Jungle....
  • HOT !
    Film Indonesia terbaru berjudul Setetes Embun Cinta Niyala yang diadaptasi dari novel laris karya Habiburrahman El Shirazy akan mulai tayang pada 31 Maret 2025 di Netflix....
  • HOT !
    Hubungan antara sutradara ternama Hong Sang Soo dan aktris Kim Min Hee kembali menjadi perbincangan hangat publik....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : jessica12
Cast : Yein , Taehyung , Chanwoo , Jungkook

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)