home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

5 Drama Noh Jung Ui, Dari Artis Cilik Hingga Dewasa

Rabu, 23 Desember 2020 15:00 by Rie127 | 2246 hits
5 Drama Noh Jung Ui, Dari Artis Cilik Hingga Dewasa
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Aktris Noh Jung Ui memang sudah lama bergelut di dunia akting di usianya yang masih muda, ia biasanya memainkan karakter menjadi adik perempuan yang menggemaskan dari salah satu peran utama saat kecil.

Ia juga sukses menarik perhatian penonton lewat drama '18 Again', tidak hanya itu ternyata ia juga banyak membintangi deretan drama populer. Ada apa aja? Yuk simak dibawah ini.

1. Dream High 2

Masih sama seperti season 1, sekuel dari ‘Dream High’ ini mengisahkan perjuangan para murid sekolah Kirin, dimana sekolah tersebut sedang diambang kebangkrutan dan harus menemukan jalan keluar agar tetap bertahan.

Noh Jung Ui sediri berperan sebagai Shin Hae Poong, adik perempuan dari Hae Sung (diperankan oleh Kang Sora).

2. Live Up to Your Name

Menceritakan tentang Heo Im (diperankan oleh Kim Nam Gil), seorang dokter yang bekerja di Haeminseo pada siang hari dan mendapatkan banyak uang dengan melakukan kunjungan ke rumah pejabat tinggi di malam hari. Dia terkenal dengan kemampuan akupunkturnya yang luar biasa. Suatu hari, dia jatuh ke sungai dan melakukan perjalanan ke zaman modern. Di sana, dia bertemu dengan Choi Yeon-kyung (diperankan oleh Kim Ah Joong) yang bekerja sebagai dokter di Rumah Sakit Shinhae.

Noh Jung Ui sendiri berperan sebagai Oh Hara, seorang siswi yang juga sempat dirawat di rumah sakit.

3. Kill It

Baca juga: Tim Produksi Konfirmasi Jadwal Tayang Drama Baru Choo Young Woo dan Cho Yi Hyun

Menceritakan tentanf Kim Soo Hyun (diperankan oleh Jang Ki Yong), yang merupakan seorang pembunuh elit, yang identitasnya tidak pernah diketahui, serta Do Hyun Jin (diperankan oleh Nana), seorang detektif yang sombong, namun pintar.

Noh Jung Ui berperan sebagai Kang Seulgi, yang merupakan seorang pelajar.

4. The Great Snow

Drama ini mengisahkan tentang Wie Dae Han (diperankan oleh Song Seung Heon), mantan anggota parlemen dan merupakan politisi yang materialistis. Dia ingin terpilih sebagai anggota parlemen lagi.

Suatu hari, gadis 18 tahun Da Jung (diperankan oleh Noh Jung Ui) mendatanginya, dan mengaku sebagai anak kandungnya, karena ibunya telah meninggal dunia, Dae Han menerima Da Jung dan ketiga adik laki-lakinya.

5. 18 Again

Drama 18 Again sendiri diadaptasi dari film Amerika berjudul 17 Again, yang menceritakan kisah tentang seorang pria di ambang perceraian yang tiba-tiba menemukan dirinya kembali ke dalam tubuh dirinya yang berusia 18 tahun, ketika ia masih bintang basket yang sedang populer.

Noh Jung Ui berperan sebagai Hong Shia, anak dari Hong Dae Young (diperankan oleh Yoon Sang Hyun) dan Jung Da Jung (diperankan sebagai Kim Ha Neul), ia merupakan gadis cantik dan populer di sekolahnya,

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Stray Kids kembali mengukir prestasi gemilang dalam dunia K pop di Amerika Serikat....
  • HOT !
    Konflik hukum antara grup K pop NewJeans (NJZ) dan agensi ADOR terkait kontrak eksklusif semakin memanas....
  • HOT !
    Agensi Dreamcatcher, Dreamcatcher Company telah mengeluarkan pernyataan resmi terkait kontrak eksklusif para member grup....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)