home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Sinopsis Curtain Call, Drama Kang Ha Neul dan Ha Ji Won

Minggu, 30 Oktober 2022 10:30 by bellaevania | 1161 hits
Sinopsis Curtain Call, Drama Kang Ha Neul dan Ha Ji Won
Dreamers.id

DREAMERS.ID - KBS akan menghadirkan drama berikutnya berjudul 'Curtain Call' yang dibintangi Kang Ha Neul dan Ha Ji Won.  'Curtain Call' akan tayang perdana pada 31 Oktober 2022.

'Curtain Call' adalah serial yang mengikuti kisah Ja Geum Soon (Go Doo Shim), seorang wanita Korea Utara yang pergi ke Korea Selatan dan mendirikan Paradise Hotel.

Dengan tidak banyak waktu tersisa, dia meminta aktor teater Yoo Jae Heon (Kang Ha Neul) untuk memenuhi keinginan terakhirnya, menyeretnya ke dalam rahasia, kebenaran, dan kebohongan saat dia berpura-pura menjadi cucunya dan akhirnya terjerat dengan Keluarga Ja Geum Soon sendiri.

Baca juga: Review Drama Curtain Call, Sandiwara sebagai Cucu Nenek Korea Utara

Ha Ji Won akan berperan sebagai Park Se Yeon, manajer umum Hotel Nakwon dan putri bungsu dari keluarga yang Ja Geum Soon. Ia akan menghadapi berbagai tantangan untuk mewujudkan keinginan terakhir sang nenek.

Park Se Yeon juga harus menjaga kelangsungan hotel yang susah payah didirikan neneknya. Drama ini juga menampilkan Kwon Sang Woo, Jung Ji So, Sun Dong Il dan Noh Sang Hyun.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Koo Jun Yup atau DJ Koo secara pribadi membuat patung untuk mendiang istrinya, aktris Taiwan Barbie Hsu....
  • HOT !
    Keluarga mendiang Kim Sae Ron mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap pernyataan resmi dari pihak Kim Soo hyun dan memutuskan untuk melakukan forensik digital pada foto foto....
  • HOT !
    Jennie BLACKPINK telah menetapkan rekor baru sebagai penyanyi solo wanita K pop dengan jumlah lagu terbanyak yang masuk ke chart utama Billboard Hot 100....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)