home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Serius Tangani Calo, Agensi Batalkan Puluhan Tiket Konser IU

Sabtu, 02 Maret 2024 10:17 by fzhchyn | 3272 hits
Serius Tangani Calo, Agensi Batalkan Puluhan Tiket Konser IU
Dreamers.id

DREAMERS.ID - EDAM Entertainment menunjukkan keseriusannya dalam mengatasi penjualan tiket ilegal untuk konser artisnya IU. Agensi bahkan bisa mencoret pelaku dari keanggotaan fanclub.

Beberapa waktu yang lalu, EDAM Entertainment mengatakan bahwa mereka menemukan dan membatalkan 44 tiket untuk konser '2024 IU H.E.R. World Tour Concert in Seoul' yang akan berlangsung pada tanggal 2, 3, 9 dan 10 Maret.

Lima tiket dibeli oleh anggota fanclub IU, Uaena, yang dikeluarkan dari komunitas dan status keanggotaannya dicabut. Sebanyak 29 pembeli umum, bukan anggota klub, dilarang bergabung di masa depan dan juga akan dilarang membeli tiket konser IU di masa mendatang.

Baca juga: IU Ungkap Alasan Ada Kata Jeruk dalam Judul Inggris 'When Life Gives You Tangerines'

Agensi juga membatalkan 41 tiket yang ditemukan diperdagangkan secara ilegal pada 23 Februari.

Sementara itu, '2024 IU H.E.R. World Tour Concert in Seoul' adalah tur pertama IU dalam lima tahun sejak konser tur terakhirnya 'Love, Poem' pada tahun 2019.

Tur ini akan dimulai di Seoul dan melakukan perjalanan ke 17 kota di seluruh dunia, termasuk Jakarta pada 27 dan 28 April.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Koo Jun Yup atau DJ Koo secara pribadi membuat patung untuk mendiang istrinya, aktris Taiwan Barbie Hsu....
  • HOT !
    Keluarga mendiang Kim Sae Ron mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap pernyataan resmi dari pihak Kim Soo hyun dan memutuskan untuk melakukan forensik digital pada foto foto....
  • HOT !
    Jennie BLACKPINK telah menetapkan rekor baru sebagai penyanyi solo wanita K pop dengan jumlah lagu terbanyak yang masuk ke chart utama Billboard Hot 100....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)