home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

BOYNEXTDOOR '19.99' Pecahkan Rekor Penjualan Album di Minggu Pertama

Selasa, 17 September 2024 09:00 by fzhchyn | 196 hits
BOYNEXTDOOR '19.99' Pecahkan Rekor Penjualan Album di Minggu Pertama
Dreamers.id

DREAMERS.ID - BOYNEXTDOOR telah mencetak rekor personal untuk penjualan album di minggu pertama dengan mini album terbaru mereka '19.99' yang dirilis pada 9 September.

Di hari pertama perilisannya saja, album tersebut telah terjual lebih dari 600.000 kopi, memecahkan rekor penjualan minggu pertama BOYNEXTDOOR sebelumnya sebanyak 531.911 (ditetapkan oleh mini album terakhir mereka 'HOW?).

Kemudian pada tanggal 16 September, Hanteo Chart melaporkan bahwa '19.99' telah terjual sebanyak 759.156 kopi dalam minggu pertama perilisannya (periode 9 hingga 15 September.

Baca juga: Dijual Awal Bulan Depan, Tiket Konser BOYNEXTDOOR di Jakarta Mulai dari 1,6 Juta

Angka ini menandai peningkatan substansial sebesar 43 persen dari rekor yang dicapai oleh 'HOW?' pada bulan April lalu.

Selain itu, '19.99' juga memuncaki chart album harian Line Music di Jepang selama lima hari terakhir, sementara lagu utama 'Nice Guy' mencapai No. 1 di chart lagu harian Line Music minggu lalu.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Isu seputar bayaran para pemain serial Netflix Squid Game ramai dibahas sejak musim pertama, namun belum ada yang terjawab kebenarannya. Termasuk rumor bahwa pemain musim kedua mendapat bayaran mencapai 46,5 miliar rupiah....
  • HOT !
    Go Min Si telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama dalam proyek baru penulis skenario ternama Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran)....
  • HOT !
    When the Stars Gossip merupakan drama Korea pertama yang mengambil latar belakang luar angkasa. Dibutuhkan teknologi yang canggih dan usaha luar biasa untuk dapat menghasilkan adegan yang realistis....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)