home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Wah, Jo In Sung dan Go Jun Hee Nge-soju Bareng!

Rabu, 05 Juni 2013 17:01 by ningcil | 5637 hits
Wah, Jo In Sung dan Go Jun Hee Nge-soju Bareng!
facebook.com

DREAMERSRADIO.COM - Menjadi dua selebriti yang saat ini tengah disorot, Jo In Sung dan Go Jun Hee pun dilirik sebuah produk minuman beralkohol Korea paling terkenal soju dengan merk Lotte Liquor. Ketenaran dua aktor dan aktris yang dulunya merupakan seorang model ini pun terlihat sangat cocok dengan image produk tersebut.

“Kami sangat senang mengumumkan bahwa Jo In Sung dan Go Jun Hee telah terpilih di seleksi tahap akhir untuk mewakili merk Lotte Liquor”, ungkap perwakilan dari perusahaan Lotte Liquor. “Silakan tunggu mereka dalam kegiatan promosi yang penuh di bulan Juni.”

Alasan dipilihnya kedua bintang ini adalah karena Jo In Sung yang kembali tenar setelah drama terlarisnya ‘That Winter, The Wind Blows’ dan memberikannya image yang chic. Sedangkan Go Jun Hee, selain aktris yang cantik dan berbakat, pernikahan virtualnya bersama Jinwoon 2AM dalam ‘We Got Married’ juga saat ini sedang menjadi sorotan.

Baca juga: Jo In Sung Ungkap Alasan Belum Menikah, Mengaku Ditagih Cucu oleh Sang Ibu

“Keduanya telah terlibat dalam drama yang sukses dan aspek lainnya di industri hiburan dan akan menjadi model yang baik di kali pertama kami jalan ke industri periklanan yang mainstream,” ungkap perwakilan perusahaan dilansir Soompi.

Jo In Sung dan Go Jun Hee telah dikontrak selama satu tahun oleh Lotte Liquor dan akan melakukan berbagai promosi mulai dari iklan televisi, media cetak, dan materi promosi lainnya yang berhubungan dengan kegiatan marketing dari produk tersebut. Wah Jo In Sung dan Go Jun Hee bakal sering nge-soju bareng dong ya? ^^

(ncl) 

Komentar
  • HOT !
    Telah dilaporkan bahwa sebuah jarum suntik ditemukan di samping jasad penyanyi Wheesung, yang meninggal dunia di rumahnya pada 10 Maret lalu....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, GOLDMEDALIST, dengan tegas membantah rumor kencan yang menyebutkan aktor ternama tersebut menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)