home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Taeyeon SNSD Ungkap Bagaimana Akhirnya Sang Kakak Jadi Kameo di MV Debut Solonya

Sabtu, 10 Oktober 2015 20:25 by citra09 | 5148 hits
Taeyeon SNSD Ungkap Bagaimana Akhirnya Sang Kakak Jadi Kameo di MV Debut Solonya
Image source: SM Entertai

DREAMERSRADIO.COM - Bukan hanya mencuri perhatian karena kesuksesan di berbagai chart musik dalam dan luar negeri, debut solo member dan leader SNSD, Taeyeon juga menjadi perbincangan hangat karena ‘keterlibatan’ sang kakak dalam video musiknya.

Yap, dalam video musik lagu debut solo Taeyeon yang berjudul ‘I’, netizen menemukan bahwa kakak laki-laki Taeyeon, yaitu Kim Ji Woong muncul sebagai kameo. Kim Ji Woong terlihat menjadi salah satu pelanggan di restoran di New Zealand tersebut.

Keterlibatan sang kakak ini pun diceritakan oleh Taeyeon saat hadir di program radio Sunny. Dalam kesempatan tersebut, Taeyeon mengungkapkan bahwa sebelum berangkat ke New Zealand, ia sempat menawarkan sang kakak untuk pergi bersamanya.


Image source: SM Entertainment

Baca juga: Unit Irene dan Seulgi Hingga Kai EXO Siap Comeback Tahun Ini

“Sebelum syuting video musik, aku bertemu untuk makan bersama kakaku. Aku mengatakan, ‘Aku akan pergi ke New Zealand. Jika tak ada kegiatan, kau mau ikut?’ Kakaku punya banyak teman di New Zealand,” ungkap Taeyeon.

Ia melanjutkan, “Namun selama syuting, ia terlihat bosan. Jadi aku memberikannya peran sebagai orang yang lewat. Aku sedikit ber-akting, tapi akting kakaku lebih bagus dariku.” Fans pun dengan mudah menemukan kakak Taeyeon di video musik tersebut karena wajah keduanya yang begitu mirip! Bagaimana menurutmu?

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    ENHYPEN baru baru ini menjadi korban tindakan stalking serius yang mengancam keselamatan dan privasi mereka. Menanggapi hal ini, Belift Lab, mengumumkan akan mengambil tindakan hukum tegas untuk melindungi artisnya....
  • HOT !
    Member grup DRIPPIN, Hwang Yunseong, akan segera memulai wajib militer. Hal ini diumumkan oleh agensinya, Woollim Entertainment pada 5 Maret.  ...
  • HOT !
    Kim Tae I salah satu peserta dari reality show kencan populer 'EXchange 2', telah didakwa tanpa penahanan terkait dugaan kasus mengemudi dalam pengaruh alkohol (DUI). ...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)