home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Victoria Berikan Sentuhan Retro di Teaser Pertama Comeback f(x)!

Kamis, 22 Oktober 2015 10:15 by citra09 | 2150 hits
Victoria Berikan Sentuhan Retro di Teaser Pertama Comeback f(x)!
Image source: SM Entertai

DREAMERSRADIO.COM - Membuktikan bahwa comebacknya akan segera terlaksana dalam waktu dekat, girl group f(x) terus membangkitkan antusiasme fans, dengan merilis rangkaian teaser melalui akun sosial media dan situs resminya.

Setelah mengungkap teaser bertuliskan ‘4 Walls’ yang memperlihatkan bangunan dinding berbentuk angka 4 dengan inisial huruf depan masing-masing member di setiap sudutnya, f(x) akhirnya merilis teaser pertama yang memperlihatkan para membernya, dimulai dari sang leader, Victoria!


Image source: SM Entertainment

Pada Kamis (22/10), melalui situs resminya, girl group asuhan SM Entertainment ini pun merilis foto teaser Victoria yang memperlihatkan konsep retro dan vintage lewat baju dan aksesoris yang dikenakannya.


​Image source: SM Entertainment

Baca juga: 5 Lagu Girl Group K-Pop Musim Panas Terbaik

Dalam beberapa foto teaser yang dirilis, Victoria tampil stunning dengan memberikan sentuhan retro yang cukup kuat, dengan mengenakan berbagai aksesoris, mulai dari cincin batu besar berwarna-warni hingga round sunglasses.

Berdasarkan SM Entertainment, f(x) akan comeback pada 27 Oktober mendatang lewat full album keempatnya yang bertajuk ‘4 Walls’. Sebelum resmi comeback, f(x) pun akan menggelar sebuah pameran pada 21 hingga 26 Oktober sebagai perayaan jelang comebacknya dengan formasi 4 member.

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Koo Jun Yup atau DJ Koo secara pribadi membuat patung untuk mendiang istrinya, aktris Taiwan Barbie Hsu....
  • HOT !
    Keluarga mendiang Kim Sae Ron mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap pernyataan resmi dari pihak Kim Soo hyun dan memutuskan untuk melakukan forensik digital pada foto foto....
  • HOT !
    Jennie BLACKPINK telah menetapkan rekor baru sebagai penyanyi solo wanita K pop dengan jumlah lagu terbanyak yang masuk ke chart utama Billboard Hot 100....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)