home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Anne Hathaway Ingin Pensiun dari Dunia Hiburan, Apa Alasannya?

Selasa, 15 Desember 2015 13:10 by Dits | 1465 hits
Anne Hathaway Ingin Pensiun dari Dunia Hiburan, Apa Alasannya?
image source: urbansplatt

DREAMERS.ID - Tak hanya bermodalkan wajah yang cantik, namun Anne Hathaway juga memiliki bakat akting yang luar biasa. Sukses di beberapa judul film akhirnya Anne bisa mencapai puncak karir di dunia hiburan Hollywood dengan memperoleh penghargaan ‘Best Supporting Actress’ di Academy Award. Namun belakangan ini ia dikabarkan memutuskan untuk pensiun dini dari dunia hiburan.

Dikutip dari laman Female First, seorang sumber mengatakan bahwa bintang "Les Misérables” itu ingin fokus pada kehamilannya yang pertama. Seperti diketahui Anne sudah sangat menantikan kehadiran seorang anak setelah tiga tahun menikah dengan  Adam Shulman.

"Anne tidak sabar untuk menjadi seorang ibu. Dia sudah sangat menginginkan anak untuk waktu yang lama dan ia pun menunggu sampai waktu yang tepat untuk mengambil istirahat dari dunia Hollywood,” ujar sumber tersebut.

"Dia merasa telah mencapai begitu banyak kesuksesan, dan inilah saat yang tepat untuk mengambil istirahat dari akting,” lanjut sumber itu.

Lebih lanjut, wanita 33 tahun tersebut mengatakan kepada teman-teman bahwa ia ingin menempatkan kariernya untuk sementara waktu dan ia ingin berkonsentrasi menjadi seorang ibu sepenuhnya.

Baca juga: Anne Hathaway Jadi Pembicara B20 Summit di Bali

"Anne ingin sehat dan dia tidak ingin terburu-buru kembali ke mengambil peran film dan menempatkan dirinya di bawah tekanan untuk cepat langsing usai melahirkan,” ujar sumber lain kepada majalah Closer.

Nampaknya Anne memang ingin benar-benar menikmati masa-masa kehamilannya. Saat ini ia lebih sering menghabiskan waktunya untuk melakukan yoga dan makan-makanan organik dibanding mendapatkan peran.

Anne dan Adam menikah pada tahun 2012 silam. Setahun setelah pernikahannya, ia pun mengungkapkan keinginannya untuk memiliki keluarga besar, dia sangat bersemangat untuk memulai sebuah keluarga. "Aku ingin memiliki banyak anak semampu ku, karena masing-masing terasa spesial,” ujar Anne.

(dits)

Komentar
  • HOT !
    Eat What You Reap atau Kong Kong Bap Bap, variety show spin off GBRB: Reap What You Sow akan menayangkan episode perdana pada tanggal 9 Januari 2025 mendatang....
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, Hidden Face telah melampaui 1 juta penonton bioskop pada 22 Desember pukul 3:45 p.m. KST setelah resmi ditayangkan pada bulan November lalu....
  • HOT !
    G Dragon dan Han So Hee terlibat rumor asmara setelah diduga melakukan lovestagram atau mengunggah foto yang sama di Instagram masing masing....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)