home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Followers Instagram Terus Bertambah Hingga Jutaan, Ini Kata Song Il Gook

Senin, 04 April 2016 15:17 by Frizka | 2503 hits
Followers Instagram Terus Bertambah Hingga Jutaan, Ini Kata Song Il Gook
Image Source : Songilkook

DREAMERS.ID -  Meski tak lagi jadi member 'Superman Returns', namun Song Il Gook bersama ketiga anaknya, Daehan, Minguk, Manse alias Song triplet tetap rajin menyapa fans lewat akun Instagram yang sengaja dibuat oleh Song Il Gook. Tak lama setelah dibuat, akun tersebut pun langsung berhasil meraup jutaan followers.

Dalam sebuah wawancara, Pemeran utama dalam drama 'Jang Young Shil' ini pun mengungkapkan perasaannya mengenai followersnya yang terus bertambah demi melihat aksi menggemaskan DaehanMinguk, dan Manse.

“Jujur saja, aku merasa kaget. Dalam dua minggu ini aku melihat followers ku menjadi berjuta-juta,” ungkap Song Il Gook. “ Aku rasa, para penggemar merasa rindu dengan aksi Song triplet semenjak kami meninggalkan ‘Superman Returns’," lanjutnya.

Baca juga: Kabar Duka, Aktris Senior Yoon Jung Hee Meninggal Dunia

Song Il Gook pun ternyata juga mengaku suka membaca komentar di postingan akun Instagramnya tersebut, apalagi yang berhubungan dengan ketiga anaknya, dari pada tentang dirinya sendiri. Ia juga beberapa kali menanggapi komentar yang ditujukan kepada Daehan, Minguk, dan Manse.

Semenjak Song Il Gook membuat akun Instagram, para penggemarpun sering memintanya untuk lebih sering mengunggah foto maupun video aksi Song triplet. Namun ayah dari tiga anak kembar ini mengaku belum dapat foto yang bagus untuk diunggah.

(Frz)

Komentar
  • HOT !
    Koo Jun Yup atau DJ Koo secara pribadi membuat patung untuk mendiang istrinya, aktris Taiwan Barbie Hsu....
  • HOT !
    Keluarga mendiang Kim Sae Ron mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap pernyataan resmi dari pihak Kim Soo hyun dan memutuskan untuk melakukan forensik digital pada foto foto....
  • HOT !
    Jennie BLACKPINK telah menetapkan rekor baru sebagai penyanyi solo wanita K pop dengan jumlah lagu terbanyak yang masuk ke chart utama Billboard Hot 100....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)