J-Hope mengatakan jika 2016 merupakan tahun di mana mereka berhasil meraih pencapaian yang selama ini diinginkan. “Secara musikalitas, aku ambil bagian dalam intro full album kedua kami, dan mencoba pengalaman baru di berbagai hal seperti dalam pembuatan video kami. Dari sisi sebagai grup, kami mencapai tujuan kami untuk memenangkan Daesang. Itu adalah tahun yang membuatku lebih percaya diri,” paparnya.
Tak hanya itu, J-Hope juga mengaku semakin terinspirasi dari kesuksesan digapai di tahun lalu. “Aku ingin fokus belajar bahasa asing untuk berkomunikasi dengan fans luar negeri karena tur konser ‘WINGS’ akan segera dimulai. Kesehatan juga sangat penting,” imbuhnya.
Mengingat dua rapper BTS, yaitu Rapmon dan Suga telah merilis album mixtape masing-masing, J-Hope juga berencana mulai menyiapkan album mixtape-nya sendiri.