home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Lebih Fresh dengan Bumbu Reggae, Ini yang Paling Berkesan untuk Dewi Dewi dari Sosok Ahmad Dhani

Jumat, 03 Maret 2017 12:00 by reinasoebisono | 829 hits
Lebih Fresh dengan Bumbu Reggae, Ini yang Paling Berkesan untuk Dewi Dewi dari Sosok Ahmad Dhani
Image source: Dreamers.id

DREAMERS.ID - Grup ikonik yang dibentuk oleh musisi Ahmad Dhani di bawah label Republik Cinta Management, Dewi Dewi sukses dibentuk kembali dengan konsep berbeda dan lebih fresh. Yap, Dewi Dewi yang terbentuk dari ajang pencarian bakat menyanyi ‘The Producer’ ini masih memiliki andil seorang Ahmad Dhani.

Namun, duo yang kini berformasikan Tika dan Nara ini dinilai lebih segar karena memberikan ‘nafas’ dan jiwa muda. Menariknya lagi, genre lagu Dewi Dewi kini lebih bervariasi bahkan memasukkan bumbu reggae ke dalam musiknya!

“(Genre yang diusung Dewi Dewi sekarang) rock reggae. Karena ketambahan aku,” kata salah satu personilnya Tika.


Image source: Dreamers.id

Memang, Tika sebelumnya berkecimpung di genre reggae karena berkolaborasi dengan sebuah band di kafe tempat dia tampil. Tak disangka, kemampuan dalam genre reggae dan suara serak seksinya itu memikat hati sang produser Ahmad Dhani untuk menariknya ke Dewi Dewi.

“Aku kan reggae banget, dibilang ‘agama’-nya tuh reggae. Jadi kata mas Dhani tuh susah untuk pindah ‘agama’ atau pindah genre,” kata Tika saat ditanya apa yang berkesan dari sosok Ahmad Dhani. “Tapi ternyata itu yang dijadiin genre untuk Dewi Dewi sekarang.”

“Kalau menurut aku, mas Dhani itu karismatik orangnya. Dia gak perlu ngomong banyak orang sudah segan sama dia,” kata Nara melanjutkan.

Penasaran sama penampilan terbaur Dewi Dewi? Jangan lupa live video streaming Jumat nanti malam di Fridaykustik dan dengerin di Dreamers.id!

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Koo Jun Yup atau DJ Koo secara pribadi membuat patung untuk mendiang istrinya, aktris Taiwan Barbie Hsu....
  • HOT !
    Keluarga mendiang Kim Sae Ron mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap pernyataan resmi dari pihak Kim Soo hyun dan memutuskan untuk melakukan forensik digital pada foto foto....
  • HOT !
    Jennie BLACKPINK telah menetapkan rekor baru sebagai penyanyi solo wanita K pop dengan jumlah lagu terbanyak yang masuk ke chart utama Billboard Hot 100....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)